Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petinju pemegang sabuk kelas berat ringan versi WBA (Super), Dmitry Bivol, memberikan pendapat tentang Artur Beterbiev.
Artur Beterbiev menjadi salah satu jagoan yang disebut akan menjadi lawan Dmitry Bivol berikutnya usai menang atas Gilberto Ramirez.
Artur Beterbiev memang sering dianggap sebagai sosok jagoan terbaik kelas berat ringan saat ini dengan koleksi tiga gelar bergengsi (WBC, WBO, dan IBF).
Pertanyaan mengenai potensi pertarungan kontra Artur Beterbiev muncul usai Bivol meraih kemenangan pada Minggu (6/11/2022) WIB.
Baca Juga: Canelo Alvarez Bisa Kalahkan Dmitry Bivol jika Hal Ini Diterapkan Dalam Duel Ulang
Dmitry Bivol mengaku percaya diri bisa menang apabila dipertemukan dengan Artur Beterbiev.
Petinju Rusia ini lantas menyibak landasan di balik kepercayaan dirinya untuk mengalahkan Artur Beterbiev.
“Karena saya percaya pada kemampuan diri. Saya bisa mengalahkan Artur Beterbiev, mengapa tidak?"
"Saya bisa kalah. Itu tergantung pada persiapan saya."
"Itu tergantung pada mental saya. Saya juga bisa kalah dari Gilberto Ramirez."
"Saya mencoba melakukan segalanya dengan benar di kamp dan saya mencoba untuk percaya pada diri sendiri."
“Saya mencoba untuk fokus pada pertarungan."
Baca Juga: Soal Potensi Laga dengan Oleksandr Usyk, Dmitry Bivol Bilang Begini
"Mengapa saya tidak bisa menang melawan Artur Beterbiev?"
"Saya memiliki pertahanan yang baik dan kombinasi yang bagus."
"Saya memiliki keterampilan tinju yang bagus."
"Kenapa saya tidak bisa mengalahkannya? Tentu saja saya bisa."
"Saya hanya butuh kamp pelatihan yang bagus dan sparring partner yang bagus."
Dmitry Bivol pun menganggap bahwa Artur Beterbiev tidak jauh berbeda dari Canelo Alvarez.
Canelo Alvarez diakuinya sebagai petinju yang lebih kuat dan cepat.
Namun, pada akhirnya kedua petinju itu sama-sama seorang manusia.
"Anda ingat apa yang orang katakan tentang Canelo. Kita semua mansia."
"Dia bukan monster. Dia seseorang yang lebih kuat, seseorang yang lebih cepat."
"Tetapi, kita semua adalah manusia," pungkas petinju berusia 31 tahun.
Canelo Alvarez memang kerap disebut sebagai salah satu petinju terbaik saat ini.
Namun, Dmitry Bivol terbukti mampu membuktikan anggapannya bahwa Canelo Alvarez juga manusia biasa.
Saat berbagi ring tinju pada 7 Mei lalu, Dmitry Bivol berhasil mengalahkan Canelo Alvarez dengan keputusan angka mutlak.