Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo memberikan saran menarik untuk Ducati terkait duet Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini.
Duet baru Ducati itu sudah resmi beraksi pada tes Valencia kemarin.
Dalam tes tersebut, Bagnaia mencatatkan waktu terbaik ke-12.
Di sisi lain, Bastianini menjadi pembalap tercepat ke-10.
Duo Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini juga menjadi perhatian eks pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo.
Mantan rival Valentino Rossi tersebut merasa duet Bagnaia-Bastianini tidak akan semudah Bagnaia-Jack Miller.
Lorenzo lantas memberikan pesan agar Ducati bisa mengatur kompetisi di antara Bagnaia dan Bastianini.
"Untuk Ducati, duet Bastianini dan Bagnaia tidak semudah duet Miller dan Bagnaia," katanya dilansir Juara.net dari Speedweek.com.
"Karena Miller adalah pembalap yang cepat, tetapi dia kehilangan sepersekian di saat menentukan."