Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petarung kelas welter UFC, Rafael dos Anjos, membicarakan potensi bentrokan Conor McGregor dan Michael Chandler.
Michael Chandler sudah berkali-kali menyampaikan niat untuk berlaga melawan Conor McGregor.
Chandler bahkan pernah menyatakan siap tidak bertarung alias menggangur demi menunggu kembalinya McGregor.
Menurut jagoan berjulukan Si Besi itu, pertarungan melawan Conor McGregor akan menjadi duel terhebat dalam sejarah UFC.
Baca Juga: Antrean Pengintai Conor McGregor Makin Panjang, Usai Korban Khabib Kini Ada Bocah Ajaib
Kendati demikian, Rafael dos Anjos menilai Michael Chandler tidak layak masuk kandidat untuk menjadi lawan Conor McGregor.
RDA menganggap duel kontra Michael Chandler itu tidak bisa dilaksanakan di kelas yang menjadi tujuan Conor McGregor saat kembali nanti.
Selain itu, Michael Chandler juga tengah mengalami kekalahan beruntun.
"Saya menempatkan diri pada posisi Conor McGregor, siapa yang akan dia hadapi?," kata mantan raja kelas ringan UFC ini.
"Apakah dia akan melawan Dustin Poirier lagi untuk keempat kalinya?"
"Apakah dia akan melawan Michael Chandler?"
"Duel melawan Michael Chandler itu bahkan bukan di divisi yang sama dengan yang ingin dia jalani."
Baca Juga: Belum Puas LIbas Barisan Mantan Raja Kelas Ringan, Jagoan UFC Orlando Ngebet Sikat Conor McGregor
"Tubuhnya membesar, dia tidak akan bertarung di kelas ringan lagi."
"Dia akan bertarung di kelas welter."
"Tanpa bermaksud menghina Michael Chandler, dia telah melakukan pertarungan hebat."
"Tetapi, dia telah mengalami banyak kekalahan dan kita akan lihat."
Rafael dos Anjos pun mengajukan satu sosok yang lebih cocok untuk menjadi lawan Conor McGregor.
Petarung yang dimaksud Rafael dos Anjos adalah dirinya sendiri.
"Saya pikir saya dan Conor McGregor memiliki sejarah."
Baca Juga: Laga Paddy Pimblett dan Conor McGregor Disebut Bakal Jadi Duel Bersejarah di UFC
"Kami seharusnya sudah bertarung dua atau tiga kali dan ayo laksanakan."
"Mari kita bawa perselisihan itu lagi, itu akan menjadi pertarungan yang menyenangkan," pungkas Rafael dos Anjos seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.