Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia 2022 - Penalti untuk Argentina Dianggap Ngawur, Ada Wasit yang Sebut Tim Lionel Messi Punya Privilese

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 15 Desember 2022 | 12:00 WIB
Lionel Messi cetak gol penalti dalam duel semifinal Piala Dunia 2022 antara timnas Argentina vs Kroasia di Stadion Lusail (13/12/2022). (JEWEL SAMAD/AFP)

JUARA.NET - Wasit asal Kroasia, Bruno Maric, memberikan komentarnya soal penalti yang didapatkan Argentina di semifinal Piala Dunia 2022.

Penalti itu tercatat diberikan wasit Daniele Orsato pada menit ke-32 usai melihat Julian Alvarez jatuh setelah terjadi kontak dengan kiper Kroasia, Dominik Livakovic.

Sang wasit bahkan terihat tidak ragu pada keputusannya dengan langsung juga memberikan kartu kuning buat Livakovic.

Lionel Messi yang maju sebagai eksekutor maju untuk mengonversi penalti itu menjadi gol dan memberikan keunggulan 1-0 bagi Argentina.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Singkirkan Belanda, Lionel Messi Sebut Beban Timnya Terangkat setelah Momen Ini

Gol penalti itu kiranya cukup krusial dalam penentuan hasil akhir pertandingan.

Anggapan ini datang dari salah satu wasit asal Kroasia yang bernama Bruno Maric.

Masalahnya, Bruno Maric menganggap bahwa penalti itu tidak layak diberikan kepada Argentina.

Dalam pandangan Bruno Maric, Dominik Livakovic tidak melakukan pelanggaran kepada Julian Alvarez.

Bruno Maric pun berasumsi bahwa Argentina mempunyai hak istimewa atau privilese.

“Saya bukan salah satu dari mereka yang percaya pada teori konspirasi," kata Bruno Maric.

"Tetapi, saya harus mengatakan bahwa kata-kata Pepe masuk akal."

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Curhat Salah Satu Pemain Belanda, Belum Tahu Cara Hentikan Lionel Messi

"Argentina benar-benar memiliki privilese."

"Keputusan wasit di menit ke-32 membuat saya berpikir demikian."

"Tidak ada penalti. Livakovic tidak melakukan pelanggaran."

"Yang kita mungkin lihat di sini adalah pelanggaran pada penjaga gawang."

"Sayang sekali Orsato membuat keputusan yang luar biasa."

"Keputusan yang secara langsung memengaruhi hasil."

"Itu keputusan yang tidak adil dan tidak dapat diterima!," pungkasnya seperti dilansir Juara.net dari Championat.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Robert Lewandowski Beberkan Percakapannya dengan Lionel Messi

Setelah penalti itu, La Albiceleste sukses menambah keunggulan mereka melalui Julian Alvarez pada menit ke-34 dan 69.

Argentina pun menyegel tempat ke final Piala Dunia 2022 dengan kemenangan 3-0 atas Kroasia ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P