Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Salah satu juri yang menilai duel Paddy Pimblett pada UFC 282, Doug Crosby jadi sorotan jagat tarung.
Crosby jadi sorotan setelah bertugas dalam duel Pimblett yang manggung kemarin Minggu (11/12/2022).
Berduel tiga ronde penuh dengan Jared Gordon, Pimblett dinyatakan menang angka mutlak.
Kendati demikian, kemenangan Pimblett menuai tanda tanya besar.
Jagoan UFC lainnya, Ilia Topuria merasa Paddy Pimblett tak seharusnya menang.
Raja kelas ringan, Islam Makhachev juga sempat menyentil kemenangan kontroversial Pimblett ini.
Tidak berhenti sampai di situ saja, kabar tidak sedap kembali menerpa Doug Crosby.
Kali ini giliran kinerja Crosby di Bellator yang mendapatkan sorotan.
Bertugas sebagai juri dalam duel Danny Sabatello vs Raufeon Stots Jumat (9/11/2022) atau sebelum pertarungan Pimblett vs Gordon, Crosby disebut juga memberikan penilaian yang tidak tepat.
Menariknya, Komisi Atletik daerah Mohegan mengambil langkah tegas dari kondisi ini.
Baca Juga: Paddy Pimblett Diklaim Kalah di UFC 282 dan Kemenangannya Cuma Hadiah
Mereka mengaku bakal memeriksa Crosby lebih lanjut lagi.
"Satu juri (Doug Crosby) menilai Sabatello menang lima ronde, di mana itu kontroversial," ungkap Ketua Komisi Atletik daerah Mohegan, Mike Mazzulli, dilansir Juara.net dari MMAMania.com.
"Tetapi, Stots seara jelas menang dari segi perolehan angka. Di mana itu adalah hasil yang tepat."
"Dalam upaya menjadikan momen ini sebagai pembelajaran, ketiga juri yang betugas dalam duel itu bakal diperikasa lebih lanjut."
"Ini adalah situasi yang sangat serius. Komisi Atlet Mohegan selalu memberikan yang terbaik untuk para petarung."
"Sebelumnya, Departemen Atletik Mohegan sudah pernah memberikan sanksi kepada ofisial yang tidak memenuhi level yang dikehendaki."
"Untuk sanksinya, saat terbukti mereka tidak dipublikasikan," imbuhnya.
Terlepas dari hal itu, UFC sendiri sepertinya tidak ada masalah dengan penilaian Doug Crosby.
Baca Juga: Musuh Pamungkas Khabib Sindir Omong Besar Paddy Pimblett soal Bonus di UFC 282
Dana White bahkan merasa Jared Gordon harusnya bertarung lebih habis-habisan, dan tidak membiarkan duel berakhir di tangan juri.
"Gordon menggunakan strategi yang buruk," tukas Dana White, dilansir Juara.net dari MMAFighting.com.
"Anda pikir Anda menang pada ronde satu dan kedua dari perhitungan juri?."
"Bagaimana bisa Anda tahu akan hal itu?."
"Mengapa dia pergi ke sana, dan membuang ronde tiga degan tidak bertarung habis-habisan, dan berusaha menang?," tambahnya.
Baca Juga: Karena Hal Ini, Sifat Tak Perhatian Bos UFC Disoroti Mantan Petarung