Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat menerawang kabut performa kurang bagus masih akan menyelimuti Marc Marquez dan timnya Honda.
Padahal, musim 2023 bakal jadi kesempatan Marquez untuk kembali unjuk gigi.
Dalam tiga musim sebelumnya, Marquez praktis tak bisa banyak beraksi.
Badai cedera yang menghadang menambah beban pembalap asal Sapnyol itu pada MotoGP 2020 hingga 2022.
Namun, Pernat meramal Marquez masih akan mendapatkan cobaan pada musim 2023 nanti.
Bukan karena cedera, Pernat merasa masalah Marquez bakal datang dari sepeda motor Honda.
"Masalah yang dihadapi Marc bukan hanya tentang dirinya," bedah Carlo Pernat, dilansir Juara.net dari dari Tuttomotoriweb.it.
"Dia harus bekerja sangat keras."
"Sepeda motor Honda hanya tidak bekerja dengan baik."
"Biasanya saya melihat Honda dalam jajaran pembalap terdepan."
"Tetapi, sekarang yang terjadi adalah sebaliknya."
"Mereka tidak bisa mengembangkannya, itulah yang dikeluhkan oleh Marquez," tambahnya.
Pada MotoGP 2023 besok, Honda kedatangan dua pembalap baru yakni Joan Mir, dan Alex Rins.
Mir rencananya menjadi rekan segarasi Marc Marquez, sedang Rins bergabung dengan LCR Honda.
Manariknya, masalah Honda diramal Carlo Pernat juga mengganggu dua mantan pembalap Suzuki tersebut.
"Sekarang, ada Rins dan juga Mir," kata Pernat.
"Masalahnya ada pada bagian pengembangan."
"Pilihannya antara mengembangkan untuk Marquez, tetapi jika Anda hanya mengembangkan sepeda motor untuk Marquez, bagaimana dengan mereka berdua?."
"Tidak ada yang bisa mengendarai sepeda motor untuk Marquez," imbuhnya.
Baca Juga: Begini Kata Bos Ducati soal Kemungkinan Timnya Menggaet Marc Marquez
Terlepas dari Honda, ramalan pesimistis Pernat juga hinggap di tim Yamaha.
Sama halnya Honda, Pernat merasa Yamaha akan kesulitan karena masalah sepeda motor.
"Saya melihat tahun 2023 bakal sulit," ujar Carlo Pernat.
"Itu adalah sepeda motor yang bakal kalah jika diadu dengan Ducati."
"Apalagi yang mereka lawan ada delapan," sambungnya.
Baca Juga: Valentino Rossi Disebut Legenda Jadi Dalih Kenekatan Marc Marquez