Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Sektor ganda campuran Indonesia harus kembali kehilanga salah satu pelatihnya baru-baru ini.
Setelah sebelumnya ditinggal Nova Widianto, skuad ganda campuran Indonesia kini harus melihat kepergian Flandy Limpele.
Pelatih untuk sektor ganda campuran pratama Indonesia itu diketahui memutuskan mundur dan akhirnya kini memilih menapaki karier baru di Hong Kong.
Kepergian Flandy pun sempat menjadi polemik karena beberapa hal terkait masalah internal PBSI.
Sementara itu, menyusul kemunduran Flandy, tim pelatih sektor ganda campuran sementara ini akan dibantu oleh Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky.
Hal itu disampaikan Rionny Mainaky saat ditemui awak media pada Rabu (1/3/2023).
"Sementara, saya akan ke situ (ganda campuran) karena Indra (Wijaya) sudah masuk (sebagai pelatih kepala tunggal putri)," ucap Rionny Mainaky.
Ini memang bukan pertama kalinya Rionny membantu menangani sebuah sektor.
Baca Juga: Rexy Mainaky Buru Talenta Lokal, Malaysia Mulai Bergerilya Perbaiki Kelemahan Mereka
Sebelumnya, Rionny sempat membantu menangani sektor tunggal putri.
Tapi, karena sekarang tunggal putri telah ditangani oleh Indra Wijaya, maka Rionny bisa membantu sektor ganda campuran Indonesia.
Rionny akan membantu tim ganda campuran bersama dengan Amon Santoso (tim utama) dan Muhammad Rijal (tim pratama).
Walau begitu, ia akan teta pofokus memantau semua sektor di tim bulu tangkis Indonesia.
"Saya sudah sampaikan ke anak-anak, saya fokus ke sana (ganda campuran). Namun, saya tidak meninggalkan semua sektor. Tidak mungkin," ucap Rionny.
"Indra juga bilang dia beradaptasi satu minggu ini. Saya terangkan anak-anak tunggal putri bermain seperti. Indra mengerti," ujarnya.
"Saya bilang saya tidak meninggalkan tunggal putri, tetapi saya membantu di sana (ganda campuran). Sementara ini saya pegang di sana dengan Amon. Makanya All England ini saya yang bawa," tutur Rionny.
Terlepas dari itu, seluruh sektor bulu tangkis Indonesia kini sepertinya tengah sibuk mempersiapkan diri untuk tampil di kompetisi bergengsi All England Open 2023.
Mengingat, kompetisi itu akan segera dilangsungkan pada pertengahan Maret mendatang.