Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Bos UFC, Dana White memberikan pujian selangit untuk salah satu petarungnya.
Sosok jagoan tersebut jadi pusat perhatian pada jadwal tarung kemarin Minggu (5/3/2023) waktu Indonesia.
Petarung yang mendapatkan pujian dari Si Bos itu adalah Jon Jones.
Bukan hanya kemenangan biasa, jagoan asal Amerika Serikat tersebut menang secara luar biasa.
Dia hanya butuh waktu 2 menit, 4 detik saja untuk menyudahi pertarungan.
Cekikan guillotine yang dia lepaskan membuat tubuh besar Gane tak berbaya.
Kemenangan ini terasa kian sakral karena merupakan comeback-nya setelah tiga tahun absen.
Menyaksikan langsung dari tepi oktagon, Bos UFC, Dana White begitu kagum dengan aksi jagoannya tersebut.
Sebuah klaim mengejutkan lantas dia ikrarkan tentang Jones.
Dia merasa tidak ada jagoan yang levelnya lebih tinggi dari petarung berjulukan Bones itu.
Baca Juga: Islam Makhachev Curiga Ada yang Tidak Beres dalam Duel Conor McGregor
"Jika Anda lihat dia saat ini, dia butuh waktu tiga tahun untuk menaikkan berat badan," ujar Dana White, dilansir Juara.net dari BJPenn.com.
"Banyak yang meragukan dia pada awalnya."
"Banyak yang bilang ini, itu, dan lain sebagainya."
"Ciryl Gane adalah monster. Dia dalam kondisi yang prima, dan semuanya."
"Jon Jones datang bertarung dengannya."
"Dia (Jones) mengajarinya seperti seorang anak keci."
"Jadi, saya pikir dia adalah level terbaik itu sendiri."
"Saya tak yakin ada level yang lebih tinggi dari Jones," sambungnya.
Sejak dahulu Bones memang sudah jadi rujukan utama dalam perdebatan soal petarung paling sakti.
Rekor bertarungnya begitu mentereng yakni 27 kali menang, sekali kalah, dan sekali imbang.
Satu-satunya noda dalam rekor bertarung Jones bahkan banyak yang tak menganggap, termasuk Dana White.
Pasalnya kekalahannya kala itu hanya lewat hasil diskualifikasi yang kontroversial saja.
Kini, kesaktian jagoan berusia 35 tahun tersebut bak kian jelas.
Apalagi duel kontra Ciryl Gane digelar bukan di kelas naturalnya yakni kelas berat ringan.
Baca Juga: Tekad Jagoan Terbaik Kelas Berat Gasak Pemenang Duel Jon Jones Lawan Ciryl Gane