Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Islam Makhachev Curiga Ada Niat Terselubung Conor McGregor di Program TUF 31

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 15 Maret 2023 | 12:00 WIB
Raja kelas ringan Islam Makhachev, curiga ada maksud terselubung Conor McGregor di TUF 31 (TWITTER.COM/@DELRIO_GONZO)

JUARA.NET - Juara kelas ringan, Islam Makhachev kembali mempertanyakan arti dari tindakan Conor McGregor baru-baru ini.

Conor McGregor diketahui akan kembali muncul ke dunia pertarungan dengan berpartisipasi di program The Ultimate Fighter (TUF) 31 mendatang.

Dalam acara itu, Conor McGregor didapuk menjadi pelatih yang akan melatih sebuah tim berisi para petarung potensial.

Di sisi lain, Conor McGregor akan bersaing dengan Michael Chandler yang bertugas melatih tim satunya.

Pada akhir acara itu, kedua pelatih yakni Conor McGregor dan Michael Chandler akan bertarung dengan di arena octagon.

Meski hal itu terlihat normal, partisipasi Conor McGregor di TUF 31 rupanya menimbulkan kecurigaan dari Islam Makachev.

Jawara kelas ringan itu merasa Conor McGregor tak benar-benar serius dengan TUF 31.

Baca Juga: Michael Chandler Dapat Bisikan Trik Kalahkan Conor McGregor dari Penakluk The Notorious

Menurut Makhacev, McGregor tak kembali untuk kembali merasakan atmosfer pertarungan.

Petarung asal Irlandia itu hanya ingin memanfaatkan program TUF 31 untuk membangun kembali reputasinya yang mulai redup di depan publik.

"Saya tidak berpikir Conor ingin bertarung," tutur Makhachev saat tampil di salah satu podcast.

Kecurigaan Makhacev itu muncul karena melihat kebiasaan McGregor yang tak menunjukkan dirinya tengah mempersiapkan pertarungan.

Berdasarkan penuturan Makhacev, McGregor tetap minum dan merokok bukannya menjaga fisiknya menjelang program TUF 31.

Selain itu, Makhachev juga mencurigai ada pihak yang sengaja ingin memberikan kesempatan kembali pada Conor McGregor untuk mengejar juara kelas ringan.

"Dia minum terlalu banyak, merokok sepanjang hari."

"Semua orang melupakannya sejak pertarungan terakhirnya."

"Mungkin dia mengalahkan Chandler, mereka akan mencoba mendorongnya untuk membuat (pertarungan) 155 (kelas ringan)."

"Dan saya tahu mereka ingin memberinya sedikit kesempatan meraih gelar," tutur Makhachev.

Baca Juga: Moncer di UFC 285, Ian Garry Akui Peran Penting Conor McGregor dalam Kariernya

Terlepas dari komentar Makhachev, pertarungan McGregor vs Chandler memang belum pasti akan dilakukan di kelas apa.

Tapi, kedua petarung itu tentu sama-sama berharap bisa menang dalam pertarungan mereka kali ini.

Mengingat, dalam pertarungan terakhirnya mereka sama-sama memiliki rekor yang kurang baik akibat satu petarung yang sama.

Conor McGregor tercatat dihajar Dustin Poirier dua kali beruntun dalam dua laga terakhirnya.

Petarung berjuluk The Notorious itu tumbang di UFC 257 dan UFC 264 secara TKO dari Dustin Poirier.

Senasib dengan McGregor, Michael Chandler juga dikalahkan Dustin Poirier di laga terakhirnya.

Chandler ditaklukkan Poirier dalam kompetisi UFC 281 lewat teknik rear naked choke.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P