Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Negara tetangga Indonesia, Malaysia tampaknya harus semakin waspada di kompetisi Sudirman Cup 2023.
Timnas Malaysia bisa dibilang kurang beruntung di drawing Sudirman Cup 2023.
Pasalnya, drawing Sudirman Cup 2023 memastikan mereka masuk di grup neraka dimana persaingan sangat ketat.
Malaysia tercatat satu grup dengan India, Taiwan dan Australia.
Australia memang dinilai bukan musuh berat, tapi India dan Taiwan pasti akan menyulitkan negeri Jiran jika melihat para pebulu tangkis ternama yang mereka miliki.
Apalagi, India kini menjadi ancaman kuat bagi Malaysia karena dipastikan akan mengirim skuad terbaik mereka.
India akan mengandalkan HS Prannoy dan Kidambi Srikanth di sektor tunggal putra.
Mereka memilih mencadangkan penakluk Viktor Axelsen, Lakshya Sen yang mengalami penurunan peringkat.
Baca Juga: Bangun Chemistry di Lapangan Bukan Hal Mudah, Gloria Emanuelle Widjaja Ngaku Masih Terus Belajar
Di sisi lain, India akan mengandalkan Pusarla Venkata Sindhu di sektor tunggal putrinya.
Meski begitu, mereka kali ini tak membawa tunggal putri seniornya, Saina Nehwal.
India lebih memilih membawa Anupama Upadhyaya sebagai pelapis Sindhu.
Untuk ganda putranya, India juga akan membawa wakil terbaik mereka, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Di sektor ganda putri, India akan membawa semifinalis All England Open 2023 Gayatri Gopichand/Tressa Jolly yang menunjukkan penampilan cukup mengejutkan.
Berikut susunan tim India untuk Sudirman Cup 2023
Tunggal Putra: HS Prannoy, Kidambi Srikanth
Tunggal Putri: PV Sindhu, Anupama Upadhyaya
Ganda Putra: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, MR Arjun/Dhruv Kapila
Ganda Putri: Gayatri Gopichand/Treesa Jolly, Ashwini Ponnappa/Tanisha Crasto
Ganda Campuran: Sai Pratheek/Tanisha Crasto
Cadangan: Lakhsta Sen, Aakarshi Kahsyap