Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pelatih, Malik Scott yakin betul anak didiknya, Deontay Wilder bisa meng-KO Anthony Joshua dan Oleksandr Usyk.
Meski begitu, durasi duel mereka diramal bakal berbeda.
Saat ini Wilder memang sedang mencari lawan.
Sebelumnya sebuah kemenangan luar biasa dipetik olehnya.
Naik ke ring tinju pada bulan Oktober kemarin, dia bertarung melawan Robert Hellenius.
Petinju berjulukan The Bronze Bomber tersebut hanya butuh satu ronde saja untuk meng-KO lawannya.
Dengan kemenangan ini, Wilder bisa saja mendapat kesempatan bersua Anthony Joshua atau malah Oleksandr Usyk.
Menariknya, Malik Scott sangat yakin dua petinju itu sama-sama bisa di-KO sang murid.
Untuk Usyk, dia merasa muridnya dapat menang KO hanya dalam enam ronde.
"Anthony Joshua bukan tipe yang sebertahan Usyk," bedahnya, dilansir Juara.net dari Boxing-Social.com.
Baca Juga: Diakui Ayah Tyson Fury, Deontay Wilder Kalah dari Jake Paul dalam Hal Ini
"Pergerakan kaki mereka berbeda."
"Begitu juga dengan reflek mereka."
"Dia kurang cerdik, dan tubuhnya tidak lebih kecil atau ringan."
"Usyk bisa bertahan lebih lama."
"Itulah sebabnya saya ramal dia bakal bertahan sekitar enam ronde," sambung Malik Scott.
Membandingkannya dengan Usyk, Scott melihat Joshua sebagai petinju yang lebih mudah di-KO oleh Wilder.
Dia meramal tiga ronde saja cukup bagi anak didiknya untuk menyudahi duel.
"Dengan AJ, saya cuma melihat tiga ronde," tukasnya.
"Saya bahkan tidak bisa membayangkan AJ punya kesempatan atas Deontay."
"Di mana Usyk sendiri saya ramal bakal punya kesempatan."
"Itu semua karena kecerdikannya (Usyk)," imbuh Scott.
Deontay Wilder memang merupakan monster tinju yang bogem mentahnya patut ditakuti.
Meski begitu, ada satu petinju yang bak menjadi pawangnya, yakni Tyson Fury.
Dalam tiga episode pertemuan mereka, The Bronze Bomber tak pernah bisa membuat Gypsy King kalah KO.