Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Murid Valentino Rossi Utamakan Ducati Andai VR46 Dipinang Yamaha

By Fiqri Al Awe - Rabu, 26 April 2023 | 19:00 WIB
Pembalap MotoGP murid Valentino Rossi, Marco Bezzecchi mengaku bakal utamakan Ducati andai Yamaha benar-benar meminang VR46 Racing Team. (MOTOGP.COM)

JUARA.NET - Murid Valentino Rossi, Marco Bezzecchi membuat komentar menarik soal rumor timnya, VR46 Racing Team dipinang Yamaha.

Rumor ini memang sedang kencang berhembus beberapa waktu belakangan.

Bahkan ada yang menyebut bahwa VR46 bisa saja berlabuh ke Yamaha pada musim 2024 nanti.

Bezzecchi sendiri menanggapi rumor tersebut dengan santai.

Dia mengaku bahwa belum ada pembahasan tentang Yamaha di timnya.

"Saya sudah mendengarnya dari para jurnalis," ungkapnya, dilansir Juara.net dari Speedweek.com.

"Tetapi, tidak ada kabar apapun dari tim."

"Saya sama sekali tidak memikirkannya."

"Karena itu bukanlah ranah saya."

"Tugas saya adalah mengendarai sepeda motor yang diberikan tim."

Baca Juga: Franco Morbidelli Bongkar Sengitnya Persaingan Antar Anak Didik Rossi, Sudah Terbiasa Berjuang Keras

"Sekarang, tim kami menggunakan Ducati. Jadi, saya akan mengendarai Ducati," imbuh Bezzecchi.

Menariknya, murid Valentino Rossi tersebut mengaku bakal mengutamakan Ducati andai VR46 Racing Team benar dipinang Yamaha.

Tak lupa dia membeberkan alasannya.

"Saya sendiri bakal lebih memilih bertahan di Ducati," ucap pembalap MotoGP dengan nomor start 72 itu.

"Sejak awal, saya langsung nyaman dengan Ducati."

"Mereka banyak memberikan dukungan kepada saya."

"Itulah yang membuat mereka layak," sambung Bezzecchi.

Sebagai pembalap asal Italia, tentu komunikasi dengan Ducati dia rasa bakal lebih lancar ketimbang bersama Yamaha yang merupakan pabrikan Jepang.

Jauh dalam hati kecilnya dia pun berharap timnya tetap menggunakan sepeda motor Ducati.

Baca Juga: Bandingkan Messi dan Valentino Rossi, Begini Kata Marco Bezzecchi Usai Dapat Kaos Bertanda Tangan La Pulga

"Karena mereka dari Italia juga, komunikasi bakal lebih mudah," katanya.

"Saya senang dengan cara kerja mereka."

"Apalagi cara mereka memperlakukan seorang debutan."

"Mereka banyak membantu kami sebagai tim."

"Jadi, saya harap mereka tetap bersama Ducati."

"Tetapi, ini masih terlalu dini. Saya sekarang hanya ingin membalap," beber Bezzecchi menambahkan.

Di atas sepeda motro Ducati, dia sedang memimpin pergelutan jadi juara musim 2023.

Jarak 11 poin dibuatnya dengan Francesco Bagnaia yang menguntit di peringkat dua.

Baca Juga: Mampukah Marco Bezzecchi Bertahan dalam Perburuan Juara MotoGP 2023? Ini Kata Valentino Rossi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P