Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Idolakan Valentino Rossi, Pembalap MotoGP Ini Ingin Membalap Seperti Marc Marquez

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 19 Mei 2023 | 07:15 WIB
Pembalap debutan dari tim GASGAS Tech3, Augusto Fernandez (MOTOGP.COM)

JUARA.NET - Pembalap KTM, Augusto Fernandez membuat pernyataan yang cukup menarik belakangan ini.

Sudah bukan hal baru jika para pembalap MotoGP mengidolakan sosok Valentino Rossi.

Salah satu pembalap yang mengakui mengidolakan The Doctor adalah Augusto Fernandez.

Namun unikny, di saat yang bersamaan, pembalap tim GasGas Factory Racing itu juga menyukai Marc Marquez yang notabenenya adalah rival sengit Valentino Rossi.

Fernandez mengaku menyukai gaya membalap Marc Marquez dan ingin menirunya.

"Saya selalau memiliki Valentino Rossi sebagai seorang idola," tutur Fernandez.

"Tapi, saya selalu ingin berkendara seperti Marc Marquez."

Menurut Fernandez, Marquez masih yang terbaik soal satu hal itu.

Baca Juga: Merasa Berdosa, Anak Didik Valentino Rossi Merasa Pantas Dihukum Usai Juarai MotoGP Prancis 2023

"Saya masih berpikir dia yang terbaik."

"Sejak saya bertemu dengannya, saya mencoba meniru caranya berkendara," lanjutnya.

Terlepas dari rasa kekagumannya pada cara berkendara Marc Marquez, Fernandez merupakan sosok pembalap potensial asal Spanyol.

Fernandez tercatat menjadi rider spanyol kelima yang mampu menjuarai Moto2 setelah Toni Elias, Marc Marquez, Pol Espargaro, Tito Rabat dan Alex Marquez.

Berkat keberhasilannya menjuarai Moto 2 pada musim 2022 lalu, ia kini berhasil menembus kompetisi MotoGP pada musim 2023.

Saat ini, ia tercatat berada di posisi 14 klasemen sementara MotoGP 2023 dengan koleksi 30 poin dan belum berhasil meraih posisi podium.

Baca Juga: Ngomongin Marc Marquez, Ini Isi Pembicaraan para Peraih Podium di MotoGP Prancis 2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P