Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Road to UFC 2 - Jagoan TNI Ronal Siahaan Singkap Wejangan dari Jeka Saragih

By Fiqri Al Awe - Jumat, 26 Mei 2023 | 16:00 WIB
Jelang penampilannya di Road to UFC 2, Ronal Siahaan beberkan wejangan yang diberikan petarung Indonesia, Jeka Saragih (kiri). (TWITTER.COM/@FIGHTJUNKIECOM)

JUARA.NET - Para petarung Indonesia bersatu padu saling mendukung di gelaran Road to UFC 2.

Empat jagoan tanah air bakal memulai perjuangan mereka pada Sabtu dan Minggu (27-28/5/2023) waktu.

Mereka akan menjalani pertarungan perdananya untuk mendapatkan kontrak dari salah satu ajang MMA terbaik tersebut.

Salah satu yang tampil pada gelaran di Shanghai, China besok adalah Ronal Siahaan.

Petarung yang juga anggota TNI ini sudah menggembleng diri bersama pelatih kondang, Marc Fiore dan Jake Buracker di San Diego, Amerika Serikat.

Pada duel nanti, Ronal bakal disabung melawan jagoan Jepang, Rei Tsuruyu.

Jagoan dengan rekor tak terkalahkan itu mendapatkan pesan khusus dari pelatihnya.

"Untuk pesan khusus dari pelatih, pelatih bilang saya jangan pernah takut," kata Ronal Siahaan, dilansir Juara.net dari Kompas.com.

"Percaya diri. Karena pemenangnya adalah saya," sambungnya.

Selain dari pelatih, wejangan juga diberikan oleh Jeka Saragih.

Baca Juga: Ketemu Alex Pereira, Tyson Fury Buka Kembali Luka Kekalahan Brutal Po Atan

Sebelumnya, petarung asal Simalungun itu sudah terlebih dahulu gondol kontrak dari UFC.

Lewat jalur yang sama, Si Tendangan Maut memang belum bisa menang pada partai final.

Namun, aksinya sudah cukup meyakinkan ajang pimpinan Dana White tersebut untuk merekrutnya.

Ronal mengaku Jeka menyampaikan banyak wejangan.

Dari segi teknis hingga mental, semua dijelaskan dengan detail olehnya.

"Kebetulan Jeka (Saragih) sudah di Shanghai," ucapnya.

"Sudah berasam kita."

"Pesan-pesan dari Jeka sangat banyak."

"Baik dari segi mental, teknik."

Baca Juga: Sekutu Jeka Saragih Marah Kejayaannya Diragukan, Jared Gordon: Dia Tahu Saya Menang

"Jeka juga sudah mendorong kami agar mental kami levelnya sudah berbeda lagi."

"Jadi, untuk teknik juga kita tidak seperti sebelumnya. (Tidak) seperti bertarung di nasional."

"Ini sudah tingkat internasional."

"Jeka sudah meng-support kami," tambah Ronal.

Sebagai tambahan informasi, gelaran ini bakal dimulai pukul 17.00 WIB untuk episode pertama dan 19.00 WIB untuk episode dua.

Jadwal yang sama juga berlaku pada hari Minggu (28/5/2023).

Baca Juga: Jadwal Road to UFC 2 - Saatnya Menginvasi Ajang Tarung MMA yang Pernah Dirajai Khabib Nurmagomedov

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P