Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Juara kelas welter, Leon Edwards mengungkap salah satu penyesalan dalam kariernya.
Leon Edwards saat ini berstatus sebagai petarung terkuat di divisinya.
Namun, meski memegang sabuk juara kelas welter, ia justru tak bisa menuntaskan dendamnya pada satu orang yakni Jorge Masvidal.
Dendam Edwards muncul akibat insiden tak menyenangkan pada tahun 2019 silam.
Kala itu, Kedua petarung yang sama-sama mentas di sebuah event UFC di London pada Maret 2019 itu terlibat adu jotos di belakang panggung.
Hal itu bermula saat Masvidal akan melakukan sesi wawancara.
Rombongan Edwards kebetulan lewat tidak jauh dari tempat wawwancara.
Saat melewati Masvidal, Edwards melontarkan ujaran yang memancing amarah Gamebred.
Masvidal yang panas pun melancarkan pukulan ke wajah Edwards.
Sekitar di tahun 2021, kedua petarung ini dikabarkan akan bertemu di sebuah pertarungan UFC.
Namun, duel itu batal lantaran Masvidal dikabarkan mengalami cedera yang tentu membuat Edwards kecewa.
Setelah beberapa tahun berlalu, kesempatan Edwards untuk menantang Masvidal akhirnya tertutup rapat.
Masvidal telah menyatakan pensiun saat ditumbangkan oleh Gilbert Burns di UFC 287 pada 9 April 2023 lalu.
Edwards pun menyayangkan gagalnta pertarungannya dengan Masvidal.
"Itu salah satu yang terlewat,"kata Edwards.
"Itulah yang saya harap terjadi, yang diharapkan penggemar terjadi, semua orang berharap pertarungan itu terjadi."
Baca Juga: Terungkap, Alasan Robert Whittaker Girang Disabung dengan Dricus Du Plessis di UFC 290
"Untuk beberapa alasan, UFC tidak ingin membuatnya atau mencoba membuatnya dan Masvidal menolaknya."
"Itulah pertarungan yang (sayang sekali) terlewatkan," tambahnya.
Meski begitu, Edwards juga berpendapat jika pensiun mungkin memang sebuah keputusan yang baik untuk Masvidal, mengingat usianya yang sudah 38 tahun.