Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Islam Makhachev gerak cepat menanggapi hasil duel Charles Oliveira vs Beneil Dariush di UFC 289.
Dewi kemenangan berada di pihak Do Bronx pada duel yang mentas Minggu siang (11/6/2023) WIB tersebut.
Aksinya menggemuruh-riuhkan para penonton yang menyesaki Rogers Arena, Vancouver, Kanada.
Satu ronde saja dia butuhkan untuk menyelesaikan pertarungan.
Strategi langsung tancap gas sejak duel dimulai sungguh membuat Dariush kelabakan.
Usai memakan tendangan ke arah kepala, jagoan Amerika Serikat itu harus bertahan di tengah jotosan ground and pound membabi-buta yang dilayangkan Oliveira.
Wasit kondang, Jason Herzog menghentikan pertarungan setelah tidak ada serangan balasan yang muncul dari sang petarung peringkat ke-4.
Ternyata, pemegang gelar kelas ringan, Islam Makhachev turut memantau pertarungan tersebut.
Pemenang duel ini memang bisa menjadi lawan selanjutnya bagi sang juara.
Sesaat setelah pertarungan usai, segera rekan Khabib Nurmagomedov itu bereaksi.
Menariknya, dia mengeluarkan reaksi yang cukup tengil.
Tentu ketengilannya tetap dilandasi rasa saling hormat.
"Selamat Charles," ketiknya.
"Tetapi, masih ada level lainnya dalam pertarungan ini," imbuh Makhachev.
Congrats Charles.
— Makhachev Islam (@MAKHACHEVMMA) June 11, 2023
But still there’s levels in this game ????
Kemenangan Oliveira ini praktis membukakan jalannya untuk lakoni duel ulangan terbuka lebar.
Calon lawan untuk sang raja kelas ringan UFC memang masih belum ditentukan.
Tentu Do Bronx punya dendam kesumat dengan Makhachev.
Pasalnya dia perah dikalahkan pada tahun 2022 silam.
Saat itu pertarungan mereka berakhir dengan cukup cepat.
Baca Juga: Pelatih Islam Makhachev Angkat Topi untuk Musuh Abubakar Nurmagomedov
Oliveira yang merupakan raja kuncian dibuat tenggelam dalam senjatanya sendiri.
Islam Makhachev membuatnya menyerah kalah dalam kuncian arm-triangle choke.
Petarung asal Brasil itu kini punya rekor 34 kali menang, sembilan kali kalah, dan sekali no contest.
Dari total kemenangannya, dia menyudahi lawan dengan kuncian sebanyak 21 kali.
Di sisi lain, petarung dari sasana Chute Boxe Academy tersebut meng-KO 10 lawannya termasuk aksiya di UFC 289.
Baca Juga: Kasihan Betul Beneil Dariush, Jalan ke Islam Makhachev Runtuh Lagi