Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2023 - Kalahkan Wakil Malaysia, Rinov/Pitha Harapan Terakhir di Sektor Ganda Campuran

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 15 Juni 2023 | 16:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

JUARA.NET - Hasil Indonesia Open 2023 memastikan wakil sektor ganda campuran Indonesia mulai berguguran di babak kedua.

Berlangsung pada Kamis (15/6/2023), wakil ganda campuran Indonesia gugur satu per satu.

Ganda campuran pertama Indonesia yang tumbang adalah pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Duo Rehan/Lisa yang turun di partai pertama harus mengakui ketangguhan wakil Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund dua gim langsung dengan skor 14-21, 16-21.

Setelah Rehan/Lisa, hasil serupa juga didapat oleh wakil Indonesia lainnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Duo asal PB Djarum ini tercatat tumbang dari wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Praveen/Melati kalah dari Tang/Tse dalam pertarungan dua gim dengan skor 17-21, 14-21.

Setelah kehilangan dua wakil, sektor ganda campuran Indonesia akhirnya mendapatkan kabar gembira dari pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Baca Juga: Usai Gagal di Indonesia Open 2023, Tunggal Putra Malaysia Berhenti dari Bulu Tangkis Sampai Temukan Satu Hal Ini

Duo asal Indonesia ini berhasil mengalahkan wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.