Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Dari total 34 pertarungan di ring tinju, ada satu pertempuran paling menyiksa bagi Tyson Fury.
Tentu tidak mudah membuat The Gypsy King kelabakan.
Di sepanjang kariernya, dia bahkan tidak pernah kalah.
Satu-satunya petinju yang bisa memaksa Fury gagal menang hanya Deontay Wilder.
Itu pun duel berakhir imbang, sehingga dia tidak benar-benar kalah.
Menariknya, selalu menang bukan berarti duel yang dilaluinya berlangsung mudah.
Ternyata ada satu pertarungan yang paling menyiksa petinju Inggris itu.
"Duel pertama melawan Wilder yang paling tidak menantang," ucap Fury, dilansir Juara.net dari Boxing-Social.com.
"Saya dan Wilder sampai menggelar trilogi."
"Jadi, kami sudah menggelar tiga duel perebutan gelar."
Baca Juga: Rasa Hormat Tak Selamatkan Tyson Fury dari Dihabisi Petinju Tak Terkalahkan
"Saya pikir duel ketiga dengannya adalah duel terberat dalam karier saya," sambungnya.
Bentrokan ketiga kontra Wilder digelar pada tahun 2021 kemarin.
Meski akhirnya menang, Fury sempat dibuat roboh oleh The Bronze Bomber.
Bukan hanya sekali, pukulan keras lawan membuatnya roboh sebanyak dua kali.
"Duel episode tiga dengan Wilder," katanya mengenang.
"Kami melalui sebuah perang."
"Kami sama-sama datang dengan niat menghancurkan satu sama lain."
"Dia membuat saya roboh dua kali."
"Saya sendiri bisa membuatnya roboh tiga kali."
Baca Juga: Tak Bergerak dengan Lincah, Tyson Fury Bisa Dihancurkan Mike Tyson
"Dan pada akhirnya saya bisa membuat dia KO pada ronde ke-11."
"Yang jelas, saya yakin kedua belah pihak sudah sama-sama habis. Sungguh duel yang gila," tutup Fury.
Terlepas dari hal itu, The Gypsy King kini sedang menunggu jadwal naik ke ring tinju.
Sosok calon lawannya masih simpang-siur.
Beberapa petinju seperti Oleksandr Usyk, hingga Anthony Joshua sempat dikait-kaitkan dengannya.
Selain itu, dia juga dirumorkan bakal melawan jagoan MMA yakni Francis Ngannou dan Jon Jones.
Baca Juga: Teori Mengejutkan Dillian Whyte soal Calon Lawan Tyson Fury Selanjutnya