Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Francis Ngannou Pukul KO Tyson Fury, Skenario Terburuk Bisa Terjadi

By Fiqri Al Awe - Minggu, 16 Juli 2023 | 16:30 WIB
Eks juara UFC, Francis Ngannou diramal punya peluang memukul KO raja tinju kelas berat versi WBC, Francis Ngannou. (TWITTER.COM/@TRBOXING)

JUARA.NET - Jagoan UFC yang juga murid Tyson Fury, Tom Aspinall merasa gurunya bisa kalah KO dari Francis Ngannou.

Skenario terburuk itu diyakininya bisa terjadi dalam duel mereka pada bulan Oktober nanti.

Peresmian duel ini menimbulkan banyak komentar miring.

Promotor tinju, Eddie Hearn bahkan mengutuk keras langkah Fury yang lebih memilih Ngannou ketimbang melawan Oleksandr Usyk.

Menariknya, Aspinall tetap merasa tertarik dengan duel nanti.

Respek diberikan pada kubu Si Predator yang akhirnya berhasil menggelar pertarungan idamannya.

Sejak masih di UFC, raja kelas berat itu memang sudah berniat melawan petinju.

Namun, keinginan besarnya selalu mentok diizin sang pemilik pari.id ajang, Dana White.

"Respek pada Ngannou yang akan melakukan hal tersebut," ungkap Aspinall, dilansir Juara.net dari Championat.com.

"Dia mempunyai kepercayaan yang besar akan dirinya sendiri."

Baca Juga: Ditinggal Tyson Fury, Monster Tinju Kelas Berat Jadikan Conor McGregor Pelampiasan

"Jika Anda melihat pencapaiannya dalam hidup dan olahraga ini, dia sungguh luar biasa."

"Orang itu berkesempatan besar menghasilkan uang yang banyak." sambungnya.

Jika dilihat pengalamannya, Ngannou tentu kalah segalanya atas Fury.

Aspinall yang pernah dilatih sang juara tinju juga mengakui hal tersebut.

Akan tetapi, Si Predator bukannya tak punya peluang menang.

Dia bahkan mengaku tidak kaget andai gurunya kalah 
KO pada pertarung besok.

"Dia (Ngannou) juga punya peluang menang KO," bedah Aspinall.

"Apakah menurut saya dia bisa menang? Maka jawabannya: 'Tidak'."

"Tetapi, saya juga tidak akan kaget jika dia bisa mengejar Fury dan meng-KO dia."

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 77 - Munculnya Cekikan Khabib hingga Teriakan Mencekam Petarung karena Cedera

"Karena dia adalah tukang pukulan yang mengerikan."

"Fury memang jauh di atasnya soal keahlian."

"Tetapi, soal betapa keras pukulannya, dia punya kesempatan," tutupnya.

Ngannou memang dikenal miliki pukulan dahsyat khususnya di jagat MMA.

TWITTER.COM/@FRANCIS_NGANNOU
Francis Ngannou (kiri) mengokang bogem mentahnya ke arah eks jagoan UFC, Alistair Overeem.

Rekor kemenangan KO miliknya adalah 12 kali dari total 17 kemenangannya.

Dilansir Juara.net dari Dailymail.co.uk, rasanya pukulan Si Predator disebut sama seperti daya dari sebuah mobil keluarga.

Baca Juga: Manny Pacquiao Kembali Beraksi, PacMan Duel Lawan Monster Muay Thai

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P