Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Ada hal menarik datang dari Islam Makhachev soal gelaran UFC 292.
Pergelaran tarung ini berlangsung seru pada Minggu (20/8/2023) waktu Indonesia.
Total ada 12 pertarungan yang digelar di TD Arena, Boston, Amerika Serikat tersebut.
Hajatan dimulai meriah oleh Karine Silva yang mengalahkan Maryna Moroz.
Setelah itu, mentas pertarungan-pertarungan sangar lainnya, termasuk kemenangan besar Sean O'Malley.
Makhachev turut terserang demam UFC 292.
Lewat media sosial dia tak lupa memberikan prediksinya untuk lima duel di kartu utama.
Menariknya, raja kelas ringan itu bak sudah belajar dari masa lalu.
Kali ini ramalannya hanya luput satu yakni di duel utama yang dimenangkan O'Malley.
"Sterling, Zhang, Garry, Bautista, dan Vera," ketiknya.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Dipaksa Habis-habisan, Conor McGregor Balas Dendam ke Nate Diaz
"Sebenarnya tidak terlalu penting juga siapa yang menang," tambah Makhachev.
#UFC292 ????
— Makhachev Islam (@MAKHACHEVMMA) August 19, 2023
Sterling
Zhang
Garry
Bautista
Vera
doesn't matter who
Sebelumnya, rekan seperguruan Khahib Nurmagomedov ini sempat meramal UFC 291.
Ramalannya kacau balau karena hanya benar satu dari lima duel kartu utama.
"Dustin Poirier, Jan Blachowicz, Marco Rogerio de Lima, Bobby Green, dan Michael Chiesa," tuturnya.
Porier, Blachowicz, De Lima, Green, Chiesa my picks
— Makhachev Islam (@MAKHACHEVMMA) July 29, 2023
Dari kelima pilihannya hanya Bobby Green yang benar-benar menang.
Terlepas dari hal itu, satu-satunya ramalan Makhachev yang luput di UFC 292 terjadi pada duel Aljamain Sterling vs Sean O'Malley.
Kejutan terjadi di pertarungan perebutan gelar kelas bantam tersebut.
Sang juara malah harus bertekuk lutut di hadapan penantangnya.
Baca Juga: Kekuatan Dricus Du Plessis Diragukan, Diramal Cupu di Depan Israel Adesanya
Pujian selangit lantas diberikan Dana White.
Dia menyebut O'Malley sebagai bintang yang sesungguhnya.
"Dia memukulnya KO," katanya.
"Itu adalah bentrokan terbesar dalam sejarah kelas bantam."
"O'Malley benar-benar jadi superstar," tutup White.
Baca Juga: Tak Terkejut, Begini Komentar Bos UFC Usai Sean O'Malley Buat Aljamain Sterling Cium Kanvas