Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Tim MotoGP, KTM mengakui memiliki sebuah penyesalan besar terkait langkah mereka tahun lalu.
KTM saat ini menjadi saingan terdekat Ducati.
Meski belum sepenuhnya bisa menghentikan laju tim yang identik dengan warna merah itu, KTM menjadi tim yang bisa mengimbangi kecepatan Ducati.
Pembalap satelit Ducati, Luca Marini bahkan mengakui jika KTM adalah musuh terdekatnya.
Namun, di tengah kondisi KTM yang makin baik, ada sebuah penyesalan atas tindakan mereka tahun lalu yang mengeliminasi Miguel Oliveira.
Miguel Oliveira dikenal sebagai salah satu pembalap yang menjanjikan saat bersam KTM.
Pembalap kelahiran Portugal itu diketahui telah meraih 5 kemenangan di berbagai seri selam bersama KTM dalam kurun waktu 2019-2022.
Sayangnya, KTM tak bisa mempertahankan Oliveira setelah pembalap itu menolak pindah kembali ke tim satelit Tech3 ketika ia kehilangan kursinya di tim pabrikan.
Putusnya kerjasama ini pun diakui manajer tim KTM, Francesco Guidotti sebagai sebuah penyesalan besar.
Ia menyayangkan tak bisa membuat kesepakatan dengan Oliveira untuk tetap bertahan dengan mereka.