Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petarung UFC, Sean O'Malley kembali membongkar sisi buruk dunia pertarungan.
Beberapa waktu lalu, Sean O'Malley memberikan peringatan pada petarung muda di dunia MMA.
Ia meminta para petarung untuk berhati-hati dalam memilih manajer mereka.
O'Malley meminta para petarung untuk membaca kontrak dengan baik-baik.
Pasalnya, tak semua manajer baik, ada yang memberi kontrak merugikan pada petarung.
"Ketika kalian mendapatkan kontrak manajer ini, pastikan Anda membacanya,"kata Sean O'Malley pada hari media UFC 292 beberapa waktu lalu.
"Lihatlah melalui mereka, mintalah seorang pengacara untuk memeriksanya."
Baru-baru ini, Sean O'Malley kembali mengangkat isu tersebut di media sosialnya.
Lewat cuitan Twitterya, Sean O'Malley kini menyinggung para manajer yang berkelakuan buruk.
Ia menyebut mereka sebagai orang yang buruk.
"Ada manajer yang mengambil 20 persen dari dompet petarung dan 20 persen bonusnya."
Jika Anda melakukan ini pada para petarung, Anda adalah seorang xxxxxx," tutur Sean O'Malley.
Melihat betapa vokalnya Sean O'Malley sepertinya ada perang dingin antara petarung, manajer dan menajemen UFC.
Sepertinya mereka semua ada di pihak yang berbeda dan masalah ini kemungkinan bisa berlarut-larut.
Terlepas dari itu, Sean O'Malley kini tengah menikmati statusnya sebagai juara baru kelas bantam dan tinggal menunggu pertarungan selanjutnya.