Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking BWF Terbaru - Anak Asuh Rexy Mainaky Ngenes Turun Peringkat, Duo Korea Makin Dekati Puncak Usai Juara Dunia

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 29 Agustus 2023 | 15:00 WIB
Pasangan ganda putra Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae,berhasil naik peringkat di ranking BWF terbaru (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

JUARA.NET - Ranking BWF terbaru tampak mengalami perubahan usia kompetisi Kejuaraan Dunia 2023 selesai.

Kejuaraan Dunia 2023 berakhir memberikan jawara baru bagi sektor ganda putra.

Pasangan asal Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae berhasil keluar sebagai juara usai menaklukkan wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Kang/Seo memenangi dual atas wakil tuan rumah itu dalam tiga gim dengan skor 14-21, 21-15, 21-17.

Kemenangan ini pun membuat Kang/Seo berhak menyandang status juara dunia yang baru dan membawa pulang medali emas.

Tak cuma menjadi juara dunia, kemenangan ini juga membuat Kang/Seo mengalami kenaikan di ranking BWF terbaru yang dirilis pada 29 Oktober 2023.

Berdasarkan rilis ranking terbaru, Kang/Seo mengalami kenaikan dua peringkat dan makin dekat dengan posisi puncak.

Duo asal Korea itu kini berhasil menghuni posisi empat dunia dan masuk dalam top 5 teratas.

Sementara itu, wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Woi Yik mengalami penurunan peringkat.

Baca Juga: Lee Chong Wei Puji Sikap Kunlavut Vitidsarn di Dunia Nyata, Pemain Malaysia Harus Belajar darinya

Aaron/Soh yang gugur di babak semifinal Kejuaraan Dunia itu kini keluar dari jajaran top 5 dan menghuni posisi enam dunia.

Selain Kang/Seo kenaikanjuga dialami oleh wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Duo asal Denmark itu berhasil naik dua peringkat dan menghuni posisi sembilan dunia.

Di sisi lain, tidak ada perubahan berarti untuk posisi teratas dunia.

Wakil Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masih menjadi ganda putra nomor 1 meski gagal di babak awal Kejuaraan Dunia 2023.

Berikut daftar top 10 teratas ranking BWF terbaru sektor ganda putra, Selasa (29/8/2023)

  1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
  2. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
  3. Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
  4. Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan)
  5. Takuro Hoki Yugo/Yugo Kobayashi (Jepang)
  6. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
  7. Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China)
  8. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
  9. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
  10. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia)
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P