Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Lenovo Ducati membeberkan nasib mereka pada gelaran MotoGP San Marino 2023.
Mereka memang sedang dalam posisi yang kurang enak soal pembalap.
Seri Catalunya kemarin memang berlangsung suram bagi Ducati sebab kedua pembalapnya kompak terjatuh.
Francesco Bagnaia sejatinya jadi yang paling mengkhawatirkan.
Jatuh di tengah lintasan, kakinya tak sengaja terlindas Brad Binder yang tengah melintas.
Beruntung, cedera murid Valentino Rossi itu tidak parah.
Malah Bastianini yang cederanya lebih parah hingga harus absen pada seri San Marino, Jepang, dan India.
Dilansir Juara.net dari Motosan.es, Lenovo Ducati dikabarkan hanya akan menurunkan satu pembalap saja karena kondisi tersebut.
Mereka menyebut bahwa Bagnaia berpeluang tampil di Misano.
"Enea Bastianini yang mengalami patah tulang lengan dan ankle pada balapan hari Minggu bakal menjalani operasi di hari Senin," tutur pihak Ducati.