Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Hasil China Open 2023 memastikan langkah penakluk Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akhirnya terhenti.
Ganda putra Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen menjadi penjegal langkah pasangan nomor 1 dunia asal Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Duo Astrup/Rasmussen membuat unggulan Indonesia itu tumbang di babak pertama China Open 2023 dalam pertarungan dua gim dengan skor 21-19, 21-19.
Setelah berhasil menjegal langkah Fajar/Rian, Astrup/Rasmussen membuat wakil Taiwan, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan tumbang.
Astrup/Rasmussen menumbangkan wakil Taiwan itu tanpa kesulitan dengan skor 21-8, 21-13.
Namun, langkah duo Denmark itu akhirnya terhenti di babak perempat final pada Jumat (8/9/2023).
Astrup/Rasmussen akhirnya kalah di tangan wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Wakil unggulan Jepang itu membuat Astrup/Rasmussen kalah dua gim langsung dengan skor 12-21, 17-21.
Hasil ini memastikan Astrup/Rasmussen gugur, sedangkan Hoki/Kobayashi melaju ke babak berikutnya.
Baca Juga: China Open 2023 - Langkahnya Dijegal Wakil Indonesia, Calon Penerus Lee Chong Wei Bilang Begini
Di sisi lain, hasil kurang baik juga diraih pasangan China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.
Liu yang kerap dijuluki sebagai anak sulung Hendra Setiawan karena kedekatannya dengan wakil Indonesia itu menjadi korban ganasnya derby China di perempat final.
Asa pasangan Liu/Ou berakhir kandas di tangan juniornya sendiri, Liang Wei Keng/Wang Chang dalam dua gim dengan skor 18-21, 19-21.
Kondisi ini membuat Liang/Weng lolos ke babak semifinal dan akan berhadapan dengan Hoki/Kobayashi pada Sabtu (9/9/2023) akhir pekan ini.
Di sisi lain, dua tiket tersisa akan diperebutkan oleh dua wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi , Aaron Chia/Soh Wooi Yik serta wakil Korea, Kang Min Hyuk/Seo Seung Ja dan wakil Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.