Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Hasil China Open 2023 memastikan tim bulu tangkis Malaysia gagal mengklaim gelar juara lebih awal di sektor ganda campuran.
Tim bulu tangkis Malaysia sejatinya memiliki peluang mengklaim gelar juara lebih awal dari sektor ganda campuran.
Kesempatan ini muncul setelah dua ganda campuran mereka, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dan Tan Kian Meng/Lai Pei Jing sama-sama lolos ke babak semifinal.
Namun, hasil kurang baik diraih oleh dua wakil Malaysia tersebut di babak semifinal pada Sabtu (9/9/2023).
Dalam laga semifinal tersebut, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing yang bermain di partai pembuka harus mengakui ketangguhan sang juara dunia, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.
Duo independen Malaysia itu tumbang di tangan Seo/Chae dua gim langsung dengan skor 19-21, 11-21.
Hasil serupa juga dialami pasangan Chen/Toh di beberapa partai setelahnya.
Duo asuhan Nova Widianto itu berakhiri gigit jari usai ditaklukkan wakil Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Chen/Toh tumbang di tangan Gicquel/Delrue dua gim langsung dengan skor 16-21, 13-21.