Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Meski kalah. Felipe dos Santos, pengganti atau ban serep pawang jagoan Indonesia, Kai Kara-France tampil sangar pada UFC 293 melawan Manel Kape.
Drama menyelimuti pertarungan dari kelas terbang yang mentas Minggu siang (10/9/2023) WIB tersebut.
Pihak Dana White harus memutar otaknya karena satu petarung mangkir dari jadwal.
Kara-France yang semula jadi calon lawan paling ideal terpaksa mundur.
Petarung yang pernah menjadi pawang jagoan Indonesia, Yudi Cahyadi itu jatuh pingsan saat latihan dan tidak mendapatkan izin tampil dari pihak dokter.
Sebagai gantinya, Kape pun disabung melawan dos Santos.
Hajatan kali ini merupakan pertarungan pertamanya di ajang UFC.
Jagoan asal Brasil tersebut punya rekor yang cukup menjanjikan, yakni tak pernah kalah dalam delapan pertarungannya.
Namun, modal rekor mentereng itu masih tak bisa menyelamatkan dari pembataian lawannya.
Baca Juga: Hasil UFC 293 - Kuncian Detik Terakhir Pemilik Catatan Tahan Bantingan yang Lebih Sangar dari Khabib
Jalannya Pertarungan
Kedua petarung langsung mengambil sisi tengah oktagon setelah duel dimulai.
Mereka menunjukkan kombinasi serangan striking yang sangat baik.
Satu pukulan dari Kape membuat dos Santos terjatuh.
Dalam situasi tertekan, petarung asal Brasil itu masih bisa bangkit dan melanjutkan duel.
Aksi barter serangan terus terjadi hingga ronde pertama selesai.
Beberapa kali Kape harus mengambil langkah ke belakang demi menghindari serangan dari lawannya.
Lanjut ke ronde dua, instensitas pertarungan ini tetap berlangsung tinggi.
Dos Santos menunjukkan perlawanan terbaiknya termasuk menggunakan kombinasi pukulan dan tendangan.
Di satu sisi, dia juga harus menahan hujan pukulan cepat dari musuhnya.
I don’t like Manel Kape, but this man striking is CLEAN #UFC293 pic.twitter.com/DAM2gUTSCF
— ???????????????? (@JayMMA4) September 10, 2023
Baca Juga: Tinggal Dua Pertarungan Lagi, Akan Ada Khabib vs McGregor Jilid 2
Pada ronde ketiga, pertarungan mulai menuju ke klimaks.
Dua jagoan kompak habis-habisan hingga pertarungan selesai.
Akhirnya, Kape dinyatakan menang angka mutlak.
Meski kalah, dos Santos layak mendapatkan kredit tersendiri karena aksinya yang merepotkan sebagai petarung pengganti.
Terlepas dari hal itu, mentas dua pertarungan lain yang berakhir dengan cepat sebelum bentrokan ini.
Dua pertarungan tersebut kompak selesai dalam satu ronde saja yakni via KO.
Kemenangan kilat pertama diamankan oleh Tyson Pedro dari lawannya, Anton Turkalj.
Setelah itu, giliran Justin Tafa yang merontokkan, Austen Lane dengan bogem mentahnya.
Baca Juga: Persiapkan Debut di UFC, Jagoan Mata Satu dari Dagestan Mendadak Miskin