Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Dua tim asal Amerika Selatan, Brasil dan Argentina, mengincar kemenangan pertama di Piala Dunia U-17 2023.
Konsestan dari Grup C dan D dijadwalkan bertanding pada Selasa (14/11/2023) sore sampai malam WIB.
Peserta dari Grup C akan memainkan pertandingan ke-2 di Jakarta International Stadium (JIS).
Timnas U-17 Brasil dan Kaledonia Baru sama-sama mempunyai misi mengincar tiga poin pertama mereka.
Meski menyandang gelar juara bertahan, Brasil menderita kekalahan pada pertandingan pertama melawan Iran.
Awalnya, Tim Samba muda unggul pada babak pertama dengan selisih dua gol.
Namun, mereka menjadi lemah pada babak kedua dan membuat Iran bangkit serta memborong tiga gol.
Brasil tidak akan mau mengulangi kesalahan yang sama saat melawan Kaledonia baru.
Apalagi, lawan mereka nanti merupakan satu-satunya tim dari Grup C yang belum mencetak satu gol pun di fase grup.
Kaledonia bakan menderita kekalahan telak dari Inggris, yang memborong 10 gol tanpa balas pada pertandingan pertama.
Kini, klasemen Grup C dipimpin oleh Inggris yang unggul produktivitas gol dari Iran.
Baca Juga: Jadwal Piala Dunia U-17 2023 - Peluang Timnas U-17 Indonesia Ambil Alih Puncak Grup A
Di Grup D, akan disajikan pertandingan antara Senegal melawan Polandia dan Jepang versus Argentina.
Timnas U-17 Argentina digulung oleh Senegal dengan skor 2-1 pada partai pertama.
Mereka tidak berkutik di hadapan Senegal sepanjang pertandingan dan anya mendapatkan gol hiburan di akhir pertandingan.
Kini Argentina akan berhadapan dengan Jepang yang baru saja menang melawan Polandia pada pekan lalu.
Duel mereka akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat pada Selasa (14/11/2023) malam WIB.
Timnas U-17 Jepang merupakan kampiun Piala Asia U-17 2023.
Komponen skuad mereka kini tidak jauh berbeda dari beberapa pemain yang menjuarai turnamen tersebut.
Adapun Timnas U-17 Polandia akan bertemu dengan Senegal di Stadion Si Jalak Harupat pada Selasa (14/11/2023) sore WIB.
Penyerang Senegal, Amara Diouf, akan menjadi momok menakutkan bagi Polandia setelah dia mencetak brace melawan Argentina pada pertandingan pertama.
Diouf juga membawa Senegal menjadi pemuncak klasemen Grup D di atas Jepang yang menempati peringkat kedua.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Dukungan Publik Indonesia Bikin Pelatih Timnas U-17 Spanyol Serasa di Rumah
Berikut jadwal lengkap Piala Dunia U-17 2023 pada Selasa (14/11/2023) :
Grup C
Brasil vs Kaledonia Baru - Stadion JIS, Jakarta (16.00 WIB)
Inggris vs Iran - Stadion JIS, Jakarta (19.00 WIB)
Grup D
Senegal vs Polandia - Stadion Si Jalak Harupat, Bandung (16.00 WIB)
Jepang vs Argentina - Stadion Si Jalak Harupat, Bandung (19.00 WIB)