Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Satu-satunya wakil Asia yang tersisa di Piala Dunia U-17 2023, Uzbekistan, berhasil mengalahkan Inggris di babak 16 besar.
Inggris berhadapan dengan Uzbekistan dalam laga babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Rabu (22/11/2023) di Jakarta International Stadium, Jakarta.
Lolos sebagai juara Grup C, Inggris adalah tim paling produktif di babak penyisihan dengan mencetak 13 gol dalam 3 laga.
Tim asuhan Ryan Garry menghancurkan Kaledonia Baru 10-0, menang 2-1 atas Iran, tetapi kalah 1-2 dari Brasil di laga terakhir Grup C.
Uzbekistan merupakan harapan terakhir Asia setelah Timnas U-17 Indonesia, Korea Selatan, Jepang, dan Iran tersingkir.
Tim berjulukan Serigala Putih itu lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 sebagai salah satu peringkat 3 terbaik.
Uzbekistan finis di posisi ke-3 Grup B dengan hasil-hasil kalah 0-3 dari Mali, menang 3-0 atas Kanada, dan imbang 2-2 melawan Spanyol.
Sang wakil terakhir Asia membuat start hebat dengan mencetak gol di menit ke-4 lewat sebuah serangan balik.
Tembakan Lazizbek Mirzaev masih bisa diblok kiper Inggris, Tommy Setford, dengan kakinya.
Tetapi, Setford tak bisa berbuat apa-apa saat Amirbek Saidov menyundul bola muntah masuk ke gawangnya.
Menit ke-16, Inggris hampir kecolongan lagi lewat serangan balik tetapi kali ini Setford cepat keluar dari sarangnya untuk memotong bola.
Semenit kemudian, Myles Lewis-Skelly melakukan tusukan berbahaya dari kanan.
Untungnya bagi Uzbekistan, kiper Mukhammadyusuf Sobirov cekatan mencegat percobaan umpan silang Lewis-Skelly.
Menit ke-20, Sobirov beraksi lagi menepis tembakan jarak jauh Jayden Meghoma.
Di menit ke-34, Sobirov membuat penyelamatan lagi untuk tembakan Samuel Amo-Ameyaw.
Inggris akhirnya mampu menyamakan kedudukan di menit ke-35.
Chris Rigg mengirim umpan daerah mendatar yang dikejar oleh Joel Ndala yang lolos dari jebakan offside Uzbekistan.
Masuk ke kotak penalti, Ndala melepaskan tembakan mendatar yang tidak kuasa dihentikan oleh Sobirov.
Inggris terus menggempur pertahanan Uzbekistan dan di menit ke-41, Sobirov memblok tembakan Matthy Warhurst dari jarak dekat.
Menit ke-43, tembakan Warhurst dari luar kotak penalti melesat ke atas gawang Uzbekistan.
Injury time selama 3 menit diberikan oleh wasit Selvin Brown dari Honduras.
Tidak ada lagi gol yang tercipta dan babak pertama berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Pada pergantian babak, Inggris memasukkan kapten tim junior Manchester United, Finley McAllister, untuk menggantikan Reiss-Alexander Russell-Denny.
Sampai menit ke-60, pertahanan Uzbekistan masih rapat menahan gelombang serangan Inggris.
Menit ke-63, Inggris mengancam lewat tembakan jarak jauh Samuel Amo-Ameway, tetapi bola bisa diblok Mukhammadyusuf Sobirov.
Saat Inggris sedang getol-getolnya menyerang, Uzbekistan malah memimpin lagi di menit ke-67 lewat tendangan bebas cantik Lazizbek Mirzaev.
Menit ke-72, McAllister berhasil mendapatkan ruang tembak di dalam kotak penalti tetapi upayanya diblok oleh Sobirov.
Tiga menit kemudian, tembakan melengkung Ndala dari sisi kiri penyerangan Inggris hanya membentur mistar gawang Uzbekistan dengan Sobirov sudah terdiam.
Sobirov beraksi lagi menyelamatkan gawangnya dari upaya tembakan on target Justin Oboavwoduo di menit ke-85.
Tak berselang lama, Sobirov kembali menggagalkan tembakan jarak jauh Tyler Dibling.
Wasit memberikan injury time 9 menit dan di menit ke-90+4, umpan silang Ndala hanya melintas di depan gawang Uzbekistan dengan 3 pemain Inggris tidak bisa menjangkau bola.
Inggris gagal mencetak gol balasan sehingga Uzbekistan menang 2-1 dan menjadi satu-satunya wakil Asia yang lolos ke perempat final Piala Dunia U-17 2023.
Hasil Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
Rabu (22/11/2023)
Jakarta International Stadium, Jakarta
Inggris vs Uzbekistan 1-2 (Joel Ndala 35'/Amirbek Saidov 4', Lazizbek Mirzaev 67')