Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Laga debut pasangan anyar Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Muhamad Rayhan Nur Fadillah berakhir pahit di hari kedua Syed Modi International 2023.
Duo Marcus Fernaldi Gideon/Muhamad Rayhan Nur Fadillah mengawali langkah di babak pertama Syed Modi International 2023 dengan tantangan berat.
Pasangan anyar Indonesia ini langsung berhadapan dengan unggulan kelima turnamen asal Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar.
Bertarung pada Rabu (29/11/2023), duo Marcus/Rayhan harus mengakui ketangguhan wakil Prancis tersebut.
Marcus/Rayhan kehilangan gim pertama dan kembali terdesak di gim kedua.
Ganda putra Indonesia itu pun harus mengakui ketangguhan Corvee/Labar dalam dua gim dengan skor 17-21, 14-21.
Kekalahan Marcus/Rayhan ini memastikan Indonesia kehilangan satu wakilnya lagi di hari kedua.
Sebelumnya, tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito juga dipastikan gugur.
Shesar tumbang di tangan wakil Malaysia, Cheam June Wei setelah berjuang tiga gim.