Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Dalam sejarah hari ini 5 tahun yang lalu, Kamaru Usman memenangi sebuah pertarungan yang memberinya tiket menuju laga perebutan sabuk juara kelas welter UFC.
Kamaru Usman mulai berkarier di UFC pada 2015.
Dia mengukir 8 kemenangan beruntun pada selang 2015-2018.
The Nigerian Nightmare di antaranya pernah mengalahkan Leon Edwards dan Sean Strickland, dua orang yang saat ini menjadi juara kelas welter serta kelas menengah UFC.
Dengan performanya itu, Usman sudah sempat dijadikan sebagai petarung cadangan untuk laga perebutan sabuk juara kelas welter di UFC 228 pada 8 September 2018.
Takhta kelas welter saat itu masih dipegang Tyron Woodley, yang menjadi juara sejak 2016.
Di UFC 228, Usman pada akhirnya hanya duduk manis karena Woodley jadi berduel dengan Darren Till.
Woodley mempertahankan gelarnya dengan mengunci Till di ronde kedua.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Pemain Paling Sukses di Premier League Dikontrak Manchester United
Kamaru Usman sendiri kemudian mendapatkan pertarungan melawan mantan juara kelas ringan, Rafael dos Anjos.
Duel ini bisa dianggap sebagai pintu gerbang terakhir bagi Usman untuk mendapatkan laga perebutan sabuk juara.
Laga Usman vs RDA tercatat dalam sejarah hari ini berlangsung pada 30 November 2015.
Usman tampil impresif dalam pertarungan yang berlangsung 5 ronde tersebut.
Jagoan kelahiran 11 Mei 1987 ini memasukkan 130 serangan signifikan.
Jumlah itu lebih dari dua kali lipat perolehan Rafael dos Anjos (62).
Usman juga melancarkan 18 takedown yang 12 di antaranya sukses.
Waktu kontrol atas lawan juga didominasi Usman dengan waktu 18 menit 27 detik.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Tyson Fury Lengserkan Raja Tinju Kelas Berat 10 Tahun
Dalam statistik ini, RDA cuma mengukir waktu 21 detik.
Tak pelak, kemenangan angka mutlak dengan skor yang jomplang didapatkan Usman.
Dia dinyatakan menang dengan skor 50-43, 49-45, 48-47.
UFC juga memberikan bonus Performance of the Night kepada Usman.
Kemenangan mengesankan itu plus rekor 9-0 di oktagon akhirnya memberikan tiket ke laga perebutan gelar melawan Woodley kepada Usman.
Kamaru Usman akhirnya menjadi juara kelas welter setelah mengalahkan Tyron Woodley di UFC 235 pada 2 Maret 2019.
Sabuk juara itu sempat dipertahankan Usman 5 kali sebelum dia kalah dari Leon Edwards di UFC 278 pada 20 Agustus 2022.
Sekarang pemilik rekor total 20-4 ini sedang dalam tren negatif karena kalah terus dalam tiga penampilan terakhir.