Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Perasaan aneh dirasakan pembalap MotoGP, Marco Bezzecchi usai ditinggal adik Valentino Rossi hijrah ke Repsol Honda.
Kedua pembalap ini sebelumnya tampil untuk tim yang sama.
Mereka kompak membela panji tim besutan sang mentor Rossi yakni VR46 Racing Team.
Susah dan senang mereka jalani bersama selama dua musim.
Praktis seri tahun 2023 kemarin jadi yang terbaik bagi mereka berdua.
Torehan total 530 poin yang keduanya persembahkan membuat VR46 Racing Team bercokol di peringkat ketiga tabel tim terbaik.
Pada musim 2024 nanti, Bezzecchi takkan bersama Marini lagi.
Dia ditinggal sang adik Rossi yang bergabung dengan Repsol Honda untuk menggantikan kursi Marc Marquez.
Hal ini ternyata meninggalkan rasa aneh dalam benak pembalap asal Rimini tersebut.
Bagaimanapun juga dia sudah terbiasa dengan keberadaan Marini di sekitarnya.
Baca Juga: Soal Duet dengan Tumbal Marquez, Murid Valentino Rossi: Dulu Sempat Tak Akrab
"Sungguh aneh," ungkap Bezzecchi, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Sampai sekarang, saya masih terbiasa dengan adanya dia di sekitar saya."
"Melihat yang lain juga menyenangkan seperti Morbidelli di atas sepeda motor Ducati."
"Itulah alasan lainnya mengapa tes sangat keren."
"Tetapi, hari ini saya fokus pada diri saya sendiri," sambungnya.
Gabung Repsol Honda, masalah performa sepeda motor jadi tantangan tersendiri untuk Marini.
Marc Marquez saja ikut kelimpungan pada gelaran balap musim 2023 kemarin.
Sang adik Rossi sudah menjajal langsung sepeda motor Honda pada tes Valencia beberapa waktu lalu (28/11/2023).
Dia mencatatkan waktu terbaik di angka 1 menit, 29,956 detik dan bercokol di posisi ke-10.
Baca Juga: Bandingkan Motor Ducati dengan Honda, Marc Marquez Bilang Begini
Catatan waktu tersebut paling tidak menunjukkan bahwa Honda tak terlalu tertinggal dari rival-rivalnya.
Rekan setim Marini, Joan Mir juga mengonfirmasi soal peningkatan performa dari sepeda motornya.
"Itu adalah hal yang membuat saya sangat senang," tutur Mir, dilansir Juara.net dari Crash.net.
"Ini adalah kali pertama saya melihat ada perubahan di sepeda motor saya."
"Kami mencoba banyak hal dan juga paketan. Kami tak punya banyak waktu untuk berlomba catatkan waktu terbaik, meski begitu hasilnya sudah cukup bagus."
"Soal pace, saya bisa tampil kuat, saya merasa nyaman serta percaya diri dengannya."
"Kami masih ada beberapa pekerjaan rumah agar Honda tampil lebih bagus lagi pada tes di Sepang," tambahnya,