Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Sejarah hari ini 7 tahun yang lalu mencatat sebuah kejadian langka di UFC di mana Francis Ngannou bisa menang dengan kuncian.
Ngannou pernah berkompetisi di UFC pada selang 2015-2022.
Raksasa asal Kamerun tersebut bahkan pernah menjadi juara kelas berat UFC pada akhir waktunya di organisasi pimpinan Dana White itu.
Ngannou tidak pernah kehilangan gelarnya dalam pertarungan.
Pemilik rekor 17-3 itu mencopot titelnya pada awal 2023 setelah tidak bisa mencapai kesepakatan soal kontrak baru.
Selama kariernya dalam olahraga tarung, Ngannou dikenal karena kehebatannya dalam meng-KO lawan.
Apalagi, dia juga disebut-sebut sebagai pemilik pukulan terkuat di dunia.
Di UFC, jagoan kelahiran 5 September 1986 ini pernah menang KO 5 kali berturut-turut.
Kekuatan pukulan KO juga diperlihatkan Ngannou dalam laga debutnya di tinju profesional pada 28 Oktober lalu.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Kemenangan Gemilang Floyd Mayweather Jr atas Kompetitor Paling Tangguh