Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duel 41 Menit, Derbi Indonesia di Final Guwahati Masters 2023 Jadi Milik Yohanes Saut Marcellyno

By Fiqri Al Awe - Minggu, 10 Desember 2023 | 16:29 WIB
Yohanes Saut Marcellyno menangi derbi Indonesia di final Guwahati Masters 2023. (PBSI)

JUARA.NET - Final Guwahati Masters 2023 jadi milik Yohanes Saut Marcellyno yang mengalahkan Alvi Wijaya Chairullah dalam duel 41 menit.

Saru Sajai Indoor Sports Complex, Assam, India menjadi saksi pertandingan dua tunggal putra masa depan Merah-Putih itu Minggu (10/12/2023).

Keduanya datang ke partai dari skenario yang hampir sama.

Mereka sama-sama menggulung wakil Malaysia pada babak semifinal.

Alvi menang dari Justin Hoh yang mundur atau retired.

Sementara itu, Yohanes tampil ciamik mengalahkan Cheam June Wei.

Gim pertama derbi tunggal putra Indonesia berjalan selama 17 menit.

Angka pertama jadi milik Alvi yang kemudian menambah poin jadi 2-0.

Yonahes berhasil menyamankan kedudukan pada angka 4-4.

Baca Juga: Ngenesnya Mimpi Buruk Dejan/Gloria, Ambyar Digulung Lawan pada Final Guwahati Masters 2023

Angka tersebut menjadi titik balik bagi pebulu tangkis berusia 20 tahun tersebut.

Dia mulai menguasai pertandingan hingga unggul 11- 6 pada masa interval.

Momentum poin tidak disia-siakan oleh Yonahes.

Segera dia melesat menambah pundi-pundi poinnya.

Momen empat angka beruntun membuatnya unggul jauh 19-11.

Akhirnya, dia menutup perjuangan sang kompatriot dengan skor akhir 21-12.

Pada gim kedua, Alvi berhasil merebut poin perdana.

Kendati demikian, keunggulannya tak berlangsung lama setelah kedudukan imbang 1-1.

Baca Juga: Pemupus Asa Marcus/Rayhan Lolos Final Guwahati Masters 2023, Anak Asuh Rexy Mainaky Jadi Ujian Berikutnya

Setelah sama kuat 2-2, pebulu tangkis berusia 21 tahun ini malah kecolongan empat poin beruntun.

Dia pun harus mengejar ketertinggalan 2-6 dari lawannya.

Dalam posisi tertinggal, Alvi semakin kesusahan untuk mengejar poin.

Sementara itu, Yohanes melaju kencang mengumpulkan angka demi angka untuk unggul 11-8 di masa interval.

Situasi match point 20-15 akhirnya didapatkan olehnya.

Pertandingan pun selesai dalam waktu 41 menit.

Pada akhirnya, kemenangan 21-17 berhasil dikunci dengan sempurna oleh Yohanes.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P