Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Setelah gagal melawan Khamzat Chimaev, jagoan kelas menengah UFC, Paulo Costa, malah akan bertemu Malaikat Maut.
Namanya sempat tenggelam setelah kalah beruntun dari Israel Adesanya dan Marvin Vettori, Costa mendapatkan kesempatan bagus untuk menaikkan popularitasnya lagi.
Dia diagendakan menghadapi bintang baru UFC, Khamzat Chimaev.
Pertarungan mereka rencananya akan digelar di UFC 294 pada 21 Oktober lalu.
Bisa dibayangkan apa jadinya jika Costa mampu mengalahkan Chimaev.
Kebintangan jagoan berjulukan Borrachinha itu boleh jadi akan terbang ke langit ketujuh apabila bisa menghentikan laju kemenangan Borz.
Namun, duel tersebut tidak pernah menjadi kenyataan.
Paulo Costa mengalami cedera sehingga terpaksa batal bertarung di UFC 294.
Baca Juga: Tonton Langsung UFC 294, Paulo Costa Tampar Khamzat Chimaev dengan Komentar Pedasnya
Khamzat Chimaev tetap mentas di UFC 294 tetapi lawannya diganti menjadi Kamaru Usman.
Costa sendiri masih menganggur sampai sekarang.
Akan tetapi, baru-baru ini UFC memberikan lawan baru kepada jagoan asal Brasil tersebut.
Lepas dari mulut Serigala Chimaev, sang penantang ranking 6 di kelas menengah diumpankan UFC kepada Malaikat Maut.
The Reaper alias Malaikat Maut adalah julukan penantang ranking 3, yakni Robert Whittaker.
Pertarungan Costa vs Whittaker dijadwalkan berlangsung di UFC 298 pada 17 Februari tahun depan.
Pertemuan dengan Whittaker bisa dibilang sebagai sebuah peningkatan buat Costa setelah gagal bertemu Chimaev.
Pasalnya, Whittaker adalah mantan juara kelas menengah UFC.
Baca Juga: UFC 294 - Paulo Costa Bikin Heboh, Terlibat Keributan Padahal Sudah Mundur dari Pertarungan
Apabila mampu menang atas jagoan asal Australia itu, Borrachinha bisa kembali masuk ke dalam perbincangan soal perebutan gelar juara.
Paulo Costa saat ini mempunyai rekor 14-2.
Setelah kalah dari Adesanya dan Vettori, petarung 32 tahun itu menang atas jagoan veteran, Luke Rockhold, dalam laga terakhirnya.
Di lain pihak, Robert Whittaker mengusung rekor 24-7.
Si Malaikat Maut butuh hasil bagus karena sedang dalam tren negatif.
Atlet berusia 33 tahun ini kalah 2 kali dalam 3 penampilan terbaru.
Dalam penampilan terakhir, Whittaker kalah KO dari Dricus du Plessis di ronde ke-2.
Hasil itu membuat Whittaker harus merelakan rivalnya tersebut yang maju ke laga perebutan gelar melawan juara bertahan Sean Strickland di UFC 297 pada 20 Januari 2024.