Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pedro Acosta menjadi salah satu pembalap yang performanya diantisipasi musim ini.
Sebagai pembalap rookie dengan status jawara Moto2, Pedro Acosta digadang bakal mampu bersaing di MotoGP oleh beberapa orang termasuk rekan setimnya Augusto Fernandez.
Dalam sebuah kesempatan baru-baru ini, Fernandez mengaku bahwa cepat atau lambat Acosta bakal menjadi salah satu saingannya.
Ia juga yakin Acosta bakal melaju dengan kencang dalam kompetisi tahun ini.
"Cepat atau lambat kami akan bertarung satu sama lain."
"Ia berada di posisi terdepan di MotoGP pada hari pertama tes."
"Dia pasti akan cepat di MotoGP juga."
"Dia sekarang memiliki tiga hari (tes) shakedown dengan pembalap lain di lintasan, yang akan membantunya," tutur Fernandez.
Walau akan menjadi saingan tambahan baginya, Fernandez bersyukur timnya memiliki Acosta.
Baca Juga: Alex Marquez : Naik Turun Itu Normal
"Dia pasti akan berada di level yang bagus di Sirkuit Internasional Losail di Doha, dia juga sangat mengenal lintasan yang akan menjadi tempat kami balapan pada balapan pertama."
"Senang rasanya kami memiliki dia."
"Saat ia tampil bagus di Moto2, kami juga meningkatkan levelnya di tim dan kejuaraan," tambahnya.
Di sisi lain, pihak tim tampaknya tak mau memberi tekanan berlebih pada Acosta.
Hal itu terlihat dari bagaiman KTM meletakkan pembalap rookie milik mereka itu di tim satelit.
Dengan posisi ini, Acosta bisa memulai beradaptasi tanpa perlu khawatir dengan tekanan dari ekspektasi berlebih.