Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara Thailand Masters 2024 Ini Diam-diam Lawan Kanker, Cuma Keluarga yang Awalnya Tahu

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 7 Februari 2024 | 10:00 WIB
Chou tien chen mengungkap kisah mengejutkan di balik keberhasilannya menjuarai Thailand Masters 2024 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

JUARA.NET - Jawara Thailand Masters 2024, Chou Tien Chen ternyata diam-diam baru saja berjuang melawan penyakit berbahaya.

Chou Tien Chen mengawali bulan Februari dengan hasil menggembirakan.

Tunggal putra asal Taiwan itu berhasil meraih gelar juara di kompetisi Thailand Masters 2024 pekan lalu.

Dalam laga finalnya, Chou berhasil menumbangkan wakil Singapura, Loh Kean Yew lewat pertarungan tiga gim dengan skor 21-16, 6-21, 21-16.

Namun, siapa sangka Chou Tien Chen ternyata menyimpan kisah mengejutkan di balik prestasinya di awal tahun tersebut.

Dilansir dari Badmintonplanet, Chou ternyata sempat menderita kanker usus besar.

Ini adalah sebuah fakta yang sebelumnya hanya diketahui keluarganya saja.

Chou disebut merahasiakan sakitnya itu dari publik dan teman-temannya.

Atlet asal Taiwan ini dikabarkan didiagnosa dengan kanker usus besar (kanker kolon) tahap awal.

Baca Juga: Usi Gagal Juarai Thailand Masters 2024, Rival Anthony Ginting Bilang Begini

Untuk menyembuhkan dirinya, Chou lantas memilih melakukan operasi untuk mengangkat penyakit tersebut.

Usai melakukan operasi, Chou pun kembali menjalani kehidupannya sebagaimana mestinya.

Ia kembali berlatih dan usahanya itu membuahkan Hylo Open 2023 tahun lalu dan berhasil menyabet gelar Thailand Masters 2024 tahun ini.

Pebulu tangkis asal Taiwan itu pun baru membuka cerita terkait hal ini di sebuah pertemuan gereja pada bulan November tahun lalu usai memenangkan Hylo Open 2023.

Chou mengungkap cerita itu dengan tujuan untuk menginspirasi orang lain dengan ceritanya.

Setelah berhasil bertarung dengan sakitnya tersebut, Chou kini akan terus berjuang di dunia bulu tangkis.

Tapi, kini ia berencana menikmati tahun baru Imlek bersama keluarganya sebelum kembali bertarung pada akhir Februari mendatang di tur Eropa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P