Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Bos Ducati soal Penampilan Menjanjikan Pedro Acosta di Tes Pramusim MotoGP

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 10 Februari 2024 | 20:00 WIB
Bos Ducati, Davide Tardozzi membuat komentar menarik usai melihat penampilan Pedro Acosta di tes MotoGP. (TWITTER.COM/@TECH3RACING)

JUARA.NET - Komentar menarik keluar dari mulut Bos Ducati, Davide Tardozzi ihwal penampilan menjanjikan Pedro Acosta pada tes pramusim MotoGP 2024.

Pembalap Red Bull GASGAS Tech3 itu menunjukan performa yang cukup solid.

Setelah jadi yang tercepat pada tes Shakedown, dia melanjutkan penampilan bagusnya pada tes Sepang.

Bukan kaleng-kaleng, namanya masuk 10 besar pembalap tercepat di hari terakhir.

Aksi tersebut menuai komentar menarik dari rival yakni Bos Ducati, Davide Tardozzi.

Dia mengaku tidak terkejut dengan performa Acosta.

Sejak awal, ekspektasi yang mengitari Si Bocah Ajaib tidak pernah dianggap main-main olehnya.

Bahkan, Tardozzi takkan kaget andai pembalap berusia 19 tahun itu bisa membukukan hasil yang bagus pada balapan nanti.

"Pedro Acosta bukanlah hal yang mengejutkan," tuturnya, dilansir Juara.net dari Motosan.es.

Baca Juga: Walau Kesulitan, Adik Valentino Rossi Ogah Sulap Motor Honda Serupa Ducati

"Semua yang ada di paddock tahu betul akan potensinya."

"Saya pikir musim ini dia akan tampil mengejutkan dengan hasil yang diperoleh."

"Di KTM, saya lihat orang-orang sibuk di garasi."

"Selain itu, ada juga hal-hal baru."

"Saya pikir mereka banyak berinvestasi untuk mengejar Ducati."

"Menurut saya agak ke arah yang agresif," imbuh Tardozzi.

Selain soal Acosta, Si Bos Ducati juga membahas Marc Marquez.

Dia menyebut The Baby Alien terus mempelajari sepeda motor barunya.

Baca Juga: Casey Stoner Blak-blakan Sebut Marc Marquez Biang Kerok yang Membuatnya Meninggalkan Honda

Sang juara delapan kali bahkan sempat bertukar pendapat dengan murid Valentino Rossi, Francesco Bagnaia.

"Ini benar," ucapnya.

"Saya melihat dia bertukar pendapat dengan Bagnaia."

"Pecco juga menceritakan hal tersebut."

"Saya tidak masalah dengan hal ini."

"Dengan talentanya, dia bakal menemukan keseimbangannya," tambah Tardozzi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P