Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dibikin Bahagia, Ducati Tetap Prioritas Utama VR46

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 12 Februari 2024 | 19:00 WIB
Tim vr46 masih nyaman dengan Ducati (VR46 RACING TEAM)

JUARA.NET - Ducati tampaknya berhasil memberikan VR46 bahagia menjadi tim satelit mereka.

Tim Valentino Rossi, VR46 merupakan salah satu tim yang cukup banyak diincar untuk direkrut para tim pabrikan.

Menurut isu yang ada, VR46 tengah diincar oleh Yamaha untuk direkrut menjadi tim satelit mereka.

Yamaha diketahui tak memiliki tim satelit saat ini, padahal mereka membutuhkan data lebih untuk membantu pengembangan motornya.

Karena itu, mereka dikabarkan mengincar VR46 dan mencoba mendekati sang pemilik Valentino Rossi yang masih berhubungan baik dengan mereka.

Tak cuma Yamaha, KTM juga dikabarkan ikut mengincar VR46 menjadi tim satelit mereka.

Meski diincar tim lain, VR46 tampaknya masih cocok dengan Ducati.

Manajer tim VR46, Pablo Nieto mengatakan bahwa prioritas mereka tetaplah Ducati.

Baca Juga: Soroti Bagnaia dan Quartararo, Begini Reaksi Marc Marquez soal Aksi Menjanjikan Pedro Acosta

"Benar bahwa kontrak kami akan berakhir akhir musim (2024) ini," tutur Nieto.

"Tapi, kami memiliki opsi perpanjangan untuk dua tahun dengan mereka."

"Kami bahagia sekarang dengan Ducati, ini jelas."

"Tapi, juga itu benar bahwa pabrikan lain mencari kami."

"Ini bagus untuk kami, karena ini berarti kami melakukan pekerjaan dengan sangat baik."

"Ketika beberapa pabrikan datang ke kami dan bertanya apakan kami bisa atau tertarik untuk pindah, itu berarti kami melakukan pekerjaan dengan baik."

"Tapi, saat ini? gagasan kami adalah terus bersama dengan Ducati," terang Nieto.

Tak cuma Nietp, rekan Valentino Rossi yang dipercaya menangani VR46, Uccio Saluci juga mengatakan bahwa tujuan mereka saat ini adalah Ducati.

"Tujuan saya sata ini adalah lanjut dengan Ducati."

Mimpi saya adalah menandatangani kontrak sebelum Qatar karena saya ingin tetap tenang, saya ingin mempersiapkan tahun ini dengan sangat baik," jelas Salucci.

Dengan komentar dua petingginya, VR46 tampaknya terlihat masih nyaman menjadi tim satelit untuk Ducati.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P