Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pelatih ganda campuran Indonesia, Herry Iman Pierngadi angkat bicara terkait kekalahan anak didiknya.
Pasangan ganda campuran Indoneisa, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari diketahui menjadi salah satu wakil Indonesia yang gugur di babak pertama Swiss Open 2024.
Duo Rinov/Pitha diketahui tumbang di tangan wakil unggulan asal Taiwan, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin.
Rinov/Pitha tumbang dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-19, 15-21, 15-21.
Usai kekalahan tersebut, pelatih mereka, Herry IP angkat bicara.
Menurut Herry, Rinov/Pitha tumbang karena banyak melakukan kesalahan sendiri.
Selain itu, lawan yang bermain lebih bagus juga membuat fokus mereka berkurang.
"Cara bermain atau pola main Rinov/Pitha di gim kedua berubah dan banyak mati sendiri."
"Kualitas fokusnya juga berkurang karena lawan juga bagus, " tutur Herry lewat keteranga resmi dari PBSI sebagaimana dilansir dari Antara News.
Baca Juga: Swiss Open 2024 - Tersingkir di Babak Kedua, Rival Jonatan Christie Alami Cedera
"Di gim ketiga, dari awal main mati sendirinya terlalu banyak, masih belum bisa stabil mengubah pola mainnya dan kebiasaan erornya sering berulang terus," lanjut Herry.
Terlepas dari faktor kekalahan anak didiknya, Herry menuturkan Rinov/Pitha akan melanjutkan kompetisike Spain Masters 2024.
Duo asal Indonesia itu akan kembali berburu poin untuk memuluskan kans ke Olimpiade Paris 2024 mendatang.
"Spain Masters masih lanjut karena kans ke Olimpiade masih teerbuka," tambahnya.