Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Murid Valentino Rossi, Marco Bezzecchi sempat merasakan keanehan di MotoGP Portugal 2024.
Namun, di satu sisi keanehan itu bermakna baik baginya.
Pembalap Pertamina Enduro VR46 tersebut mendapatkan hasil yang kompetitif.
Dia berhasil mengamankan posisi ke-6 pada balapan utama.
Hasil ini jauh lebih baik ketimbang seri Qatar yang telah lalu.
Penampilan di Portugal praktis membuatnya semringah.
Meski harus diakui bahwa dia juga sempat menemui beberapa masalah.
"Secara keseluruhan, kami membuat progres," ungkap Bezzecchi, dilansir Juara.net dari Speedweek.com.
"Saya merasa lebih baik dibandingkan dengan seri Qatar."
Baca Juga: Hal-hal yang Membuat Gelaran Moto2 Portugal 2024 Bernilai Positif Bagi Mario Aji
"Saya cukup kuat saat melakukan pengeraman."
"Tetapi, saat memasuki tikungan terlebih lagi saat melewati apex, dalam hal membelok ke kanan masih belum nyaman."
"Pembalap yang tampil kuat bertambah banyak pada seri ini."
"Tetapi, kami akan berkonsentrasi," imbuhnya.
Menariknya, masalah yang dirasakan tersebut hilang seiring berjalannya balapan.
Hal inilah yang terasa aneh tetapi bagus bagi Bezzecchi.
"Hal yang aneh adalah semakin lama ban digunakan masalahnya jadi semakin berkurang," tuturnya.
"Kemudian, sepeda motornya terasa berbeda, saat saya mengendarainya sendiri tanpa pembalap lain."
"Secara keseluruhan semakin bagus."
"Tetapi, kami harus tetap berusaha," tutup Bezzecchi.
Selanjutnya, gelaran balap musim 2024 bakal bergeser ke Amerika.
Tahun lalu, dia berhasil mengamankan tempat ke-6 di Circuit of The Americas atau COTA.
Modal tersebut harusnya bisa dia gunakan untuk mendapatkan hasil lebih baik pada musim ini.