Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Melengserkan Shi Yu Qi di babak semifinal Kejuaraan Asia 2024 bukanlah hal yang mustahil untuk tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie.
Kedua pebulu tangkis tersebut bakal bertemu pada Sabtu (13/4/2024) di Ningbo Olympic Sports Center.
Pertarungan ini jelas menawarkan ancaman serius bagi wakil Merah-Putih.
Bagaimana tidak? Lawannya merupakan unggulan pertama atau bisa disebut sebagai raja terakhir.
Meski begitu, kemenangan bukanlah hal yang mustahil didapatkan oleh Jonatan.
Sejarah menunjukan dirinya punya peluang untuk memenangkan pertandingan.
Seperti yang diketahui, kedua tunggal putra ini sudah sering bertemu sebelumnya.
Bukan kaleng-kaleng, mereka tercatat 13 kali berbagi lapangan.
Dari puluhan pertandingan itu, Jonatan ternyata unggul tipis dari Shi yakni 7-6.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2024 - Perempat Final Keras, Hanya Satu Non Unggulan yang Selamat dari Duel Bahaya
Pertemuan terakhir mereka bahkan dimenangkan oleh wakil Indonesia tersebut.
All England 2024 menjadi saksi kemenangannya.
Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu memenangkan pertandingan usai Shi mundur karena cedera.
Catatan bertanding yang bagus ini tentu jadi modal berharga untuk Jonatan.
Meski begitu, dia tetap tidak boleh lengah.
Dukungan penonton tuan rumah pastinya akan membuat Shi lebih berapi-api.
Sebagai tambahan informasi, sebelumnya Jojo tampil solid menggulung raja bulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia.
Dia menang dua gim langsung 21-11 dan 21-6.
Baca Juga: Rekap Hasil Kejuaraan Asia 2024 - Tiga Wakil Kandas, Jonatan Jadi Harapan Terakhir Indonesia
Di sisi lain, Shi juga menunjukan performa yang tak kalah ciamik.
Tiket ke semifinal didapatkan tunggal putra peringkat dua dunia itu dengan menumbangkan Kunvalut Vitidsarn, 22-20 dan 21-13.
Menarik menantikan pertandingan mereka berdua.
Kemenangan bakal membawa salah satu dari keduanya ke babak final.
Di partai puncak mereka berpeluang melawan Kodai Naraoka atau Li Shi Feng.