Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola tampak percaya diri dengan motor timnya.
Aprilia tampaknya mulai menjadi saingan berat Ducati musim ini.
Pabrikan asal Eropa itu baru saja berhasil membawa pembalapnya, Maverick Vinales menjuarai seri MotoGP Amerika 2024.
Dalam sesi balapan yang berlangsung di COTA itu, Vinales berhasil finish pertama baik saat Sprint Race maupun balapan regular di hari Minggu.
Setelah Vinales berhasil juara, CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola mengatakan bahwa mereka memiliki motor tercepat.
Baca Juga: Akhirnya Finish Usai Dua Kali Ngenes, Raul Fernandez Sumringah
Menurut Rivola, walau tak menjuarai dua seri sebelumnya, Aprilia memiliki motor tercepat secara angka.
"Sejujurnya, jika kita melihat jauh ke dalam angka-angka, di Qatar motor tercepat adalah 41 (Aleix Espargaro)."
"Jika kita melihat lebih jauh ke dalam angka, di Portimao motor tercepat adalah motor 12 (Maverick Vinales)."
"Di sini, motor tercepat adalah motor 12 lagi," tutur Rivola.