Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Raja bulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia merasa lebih senang jika timnya tak diunggulkan pada Thomas Cup 2024.
Negeri Jiran tergabung dalam grup D di kejuaraan beregu tersebut.
Mereka harus bersaing dengan Denmark, Hong Kong, dan Aljazair jika ingin lolos dari fase grup.
Melihat daftar lawannya, Malaysia tentu punya peluang yang cukup besar untuk lolos ke babak selanjutnya.
Saingan terberat mereka praktis hanya Denmark yang dihuni oleh raja bulu tangkis dunia Viktor Axelsen.
Namun, Lee Zii Jia sendiri justru tidak mau timnya diunggulkan.
Dia berkaca dari gelaran Thomas Cup edisi sebelumnya di Thailand.
Kala itu Malaysia menggila pada babak grup.
Tim kuat sekaliber Jepang mampu mereka tumbangkan.
Baca Juga: Thomas Cup 2024 - Demi Taklukan Korban Jonatan Christie, Wakil Malaysia Berguru ke Sosok Ini
Kendati demikian, langkah Lee dkk malah dijegal oleh India.
"Saya tidak terlalu banyak memikirkannya," ujar Lee, dilansir Juara.net dari NST.com.my.
"Edisi terakhir di Bangkok harusnya memberikan banyak pelajaran untuk kami."
"Kami bak terbang ke langit ke tujuh setelah mengalahkan Jepang pada fase grup."
"Tetapi, kami tidak menyangka bisa kalah dari India di babak perempat final."
"Saya percaya bahwa yang terbaik untuk kami adalah tetap berekspektasi rendah."
"Fokus pada tiap pertandingan saja," tambahnya.
Selain pelajaran dari kompetisi sebelumnya, Lee juga menyoroti pemain yang turun pada kejuaraan kali ini.
Baca Juga: Thomas Cup 2024 - Drawing Skuad Indonesia Bak Neraka, Ricky Soebagja Bilang Begini
Seperti yang diketahui, Malaysia sedang krisis di sektor tunggal.
Salah satu gacoan mereka, Ng Tze Yong tak bisa dibawa karena cedera.
Hal ini membuat Negeri Jiran harus membawa pemain mudanya yakni Justin Hoh.
"Untuk pemain seperti Justin, ini adalah Thomas Cup pertamanya," ujar Lee.
"Saya pikir menaruh ekspektasi yang tinggi bukanlah hal yang benar," tutupnya.