Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pembalap MotoGP, Marc Marquez diklaim sebagai perpaduan Valentino Rossi dan Casey Stoner.
Klaim menarik itu datang dari mulut manajer pembalap, Alberto Vergani.
Th Baby Alien memang sedang jadi pusat perhatian jagat balap.
Penampilannya semakin solid sejak memulai musim 2024 bersama tim barunya, Gresini Racing Ducati.
Juara dunia delapan kali tersebut kini bercokol di peringkat tiga klasemen sementara.
Total 89 poin sudah dikoleksi oleh pembalap berusia 31 tahun itu.
Selisihnya dengan Jorge Martin sang pimpinan klasemen sementara hanya 49 poin saja.
Performa mentereng Marquez turut disoroti oleh Vergani.
Manajer beberapa pembalap ini melihat sosok kakak dari Alex Marquez tersebut sebagai perpaduan Valentino Rossi dan Casey Stoner.
Baca Juga: Gara-gara Aksi Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024, Bos Ducati Jadi Makin Sulit Tentukan Pilihan
Menurutnya, eks pembalap Repsol Honda itu miliki kecerdikan ala The Doctor dan talenta seperti The Kuri-kuri Boy.
"Marquez dengan Gresini Ducati, sekali lagi dia menunjukan bahwa dia seorang juara," Vergani, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Menurut saya, dia merupakan campuran Rossi dan Stoner."
"Karena dia memiliki kecerdikan Valentino dan talenta dari Casey."
"Sekarang, dia nangkring di posisi ketiga dalam klasemen sementara."
"Tanpa ada masalah pengereman di Austin, dia basi bisa menambah beberapa poin lagi."
"Saya pikir Marc sudah menghapus semua keraguan serta menegaskan posisi Honda saat ini," imbuhnya.
Selain soal performa, Vergani juga membahas bursa transfer terkait Marquez.
Menurutnya, langkah terbaik Ducati saat ini adalah menggaet Jorge Martin ke tim pabrikan.
Sementara itu, The Baby Alien bisa diamankan Pramac Racing.
"Langkah terbaik adalah mengambil Martin ke tim pabrikan, kemudian Marc ke Pramac," tuturnya.
"Itu akan jadi skenario paling ideal."
"Meski begitu, banyak hal yang bisa terjadi."
"Yang jelas Gigi saat ini sudah tertarik dengan Marquez," tambah Vergani.