Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Viktor Axelsen masih terlalu kuat di Singapore Open 2024 bahkan saat melawan Lakshya Sen yang pernah mengalahkannya.
Mereka menjalani pertandingan yang digelar Rabu (29/5/2024) di Singapore Indoor Stadium.
Gim pertama praktis berjalan sedikit berat sebelah.
Axelsen terus membulan-bulani lawan dengan permainan ciamiknya.
Jarak keunggulan selebar tujuh poin berhasil dibuat raja bulu tangkis dunia tersebut, 10-3.
Pundi-pundi Axelsen semakin melesat setelah dia memanen empat angka beruntun, 14-3.
Sen dibuat kesulitan untuk mengejar ketertinggalan.
Alih-alih menyempitkan poin, dia baru bisa kelar dari situasi angka satu digit saat sang musuh sudah mengumpulkan 19 angka.
Akhirnya wakil Negeri Bollywood itu kalah dengan skor cukup telak, 13-21.
Tertinggal 0-1, Sen berjuang lebih keras lagi pada gim kedua.
Poin imbang 2-2 sempat mewarnai jalannya permulaan pertandingan.
Namun, Axelsen lagi-lagi bisa menjauh lewat torehan tiga angka berturut-turutnya, 5-2.
Mode cari poin yang dilakukan Sen berbuah hasil.
Serangan bertubi-tubi yang dia lepaskan akhirnya menyamakan kedudukan 9-9.
Namun, keunggulan pada masa interval 11-10 tetap jadi milik Axelsen yang mengunci poin dengan memanfaatkan kesalahan pengembalian lawan.
Keadaan sempat sulit bagi sang raja bulu tangkis dunia.
Sen mampu berbalik unggul 14-12 berbekal tekanannya yang begitu besar.
Dia pun menggondol kemenangan 21-16 setelah netting cermatnya menyerobot servis lawan berbuah poin.
Situasi kembali berubah pada gim penentuan.
Axelsen yang sempat tertinggal 8-10 berhasil bangkit.
Dia mulai membulan-bulani Sen dan unggul jauh 16-10.
Sudah sangat sulit untuk menghentikan momentum angka sang raja bulu tangkis dunia.
Serobotan bola yang dilesatkan tunggal putra Denmark itu menyudahi duel 21-13.