Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rexy Mainaky Ketar-ketir, Penampilan Wakil Malaysia Berantakan Jelang Olimpiade Paris 2024

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 3 Juni 2024 | 13:00 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik main berantakan, Rexy Mainaky ketar-ketir (WANG ZHAO/AFP)

JUARA.NET - Direktur Kepelatihan Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky tampak ketar-ketir dengan penampilan para pebulu tangkisnya.

Sederet pebulu tangkis Malaysia dipastikan berhasil mengamankan tiket ke Olimpiade Paris 2024 mendatang.

Namun, menjelang kompetisi bergengsi empat tahunan itu, penampilan beberapa wakil andalan mereka malah tak sesuai harapan.

Beberapa pasangan ganda Malaysia pekan lalu meraih hasil yang kurang baik di kompetisi Singapore Open 2024.

Pasangan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei berakhir tumbang di babak perempat final usai kalah dari wakil korea, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Hal serupa juga dialami oleh ganda putra mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Wakil Malaysi di sektor ganda putra Olimpiade itu berakhir tumbang di babak perempat final usai dikalahkan wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Sementara itu, wakil ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan sudah gugur sejak awal kompetisi.

Duo andalan Malaysia itu kalah dari wakil China, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Baca Juga: Ganda Campuran Malaysia Jadi Korban Penipuan, Hasil Kerja Kerasnya Bertahun-tahun Nyaris Ludes