Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - -Tunggal putri Korea Selatan, An Se-young kembali bertemu musuh bebuyutannya, Chen Yu Fei, di babak final Indonesia Open 2024.
An dan Chen Yu Fei total sudah bertemu 19 kali sebelumnya, final Indonesia Open 2024 pada Minggu (9/6/2024) adalah pertemuan ke-20 mereka.
Di pertemuan mereka kali ini, An Se-young mendapatkan perlawanan yang kuat sejak awal permainan
Chen Yu Fei membuat An Se-young tertinggal jauh di awal pertandingan dengan meraih enam poin beruntun.
An yang tertinggal jauh akhirnya bisa mendapatkan poin pertamanya.
Tunggal putri Korea Selatan itu terus mencoba menambah poin tapi belum berhasil menyusul hingga jeda interval dan tertinggal dengan skor 6-11.
Setelah jeda sejenak, Se-young terus kesulitan menyusul perolehan Chen.
Pebulu tangkis berusia 22 tahun itu beberapa kali dibuat kesulitan dengan serangan-serangan Chen dan kecolongan gim pertama.
Memasuki gim kedua, Se-young sempat unggul lebih dulu dengan meraih poin pertama.
Pengamatan yang kurang cermat dari An lantas membuat Chen Yu Fei menyamakan keadaan.
Perebutan pin pun berlangsung ketat, baik An maupun Chen secara bergantian saling mencetak angka.
Kondisi imbang beberapa kali terjadi hingga An Se-young unggul tipis di jeda interval dengan skor 11-10.
Usai jeda interval, An terus mempertahankan keunggulannya dan mengamankan gim kedua.
Pertarungan pun dilanjutkan ke gim ketiga, An dn Chen pun bersaing sengit sejak permainan dimulai.
Namun, An Se-young kembali tertinggal dari Chen hingga jeda interval dengan skor 7-11.
Permainan kembali dimulai, An mencoba mengejar perolehan poin Chen, serangan demi serangan dilancarkannya tapi angka tak datang semudah itu.
An nyaris berhasil menyusul perolehan skor Chen saat sudah posisi 15-16.
Sayangnya setelah itu, Chen kembali menjaga jarak dari An dengan meraih dua poin beruntun.
An kemudian mencoba menyusul Chen kembali dan berhasil menyamakan keadaan di poin 18-18.
Perebutan poin-poin akhir pun berlangsung sengit, pengembalian An yang tak sampai melewati net menguntungkan Chen dua kali dan membuat wakil China itu meraih match poin lebih dulu.
Chen akhirnya menutup laga dengan kemenangan usai challenge yang diajukan An Se Young menyatakan bola masuk.
Hasil ini pun membuat An harus puas dengan posisi runner-up, sementara Chen Yu Fei berakhir mempertahankan gelar juaranya tahun lalu sekaligus membalaskan kekalahannya pekan lalu di Singapore Open 2024.
Sebelumnya, An membuat Chen Yu Fei kalah di final Singapore Open 2024 pekan lalu.
Kini, gantian An yang harus gigit jari di hadapan para suporter Korea yang datang ke Istora, termasuk Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.