Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - CEO Aprilia, Massimo Rivola angkat bicara terkait bursa transfer pembalap di timnya yang cukup mengejutkan.
Banyak orang mungkin mengira bahwa Vinales akan bertahan bersama Aprilia.
Mengingat, ia memiliki musim yang baik dengan Aprilia di tahun ini.
Selain itu, CEO Aprilia, Massimo Rivola beberapa waktu lalu menyatakan bahwa ia berniat untuk mempertahankan Maverick Vinales.
Tapi, siapa sangka Maverick Vinales membuat keputusan mengejutkan.
Pembalap berkebangsaan Spanyol itu memilih untuk pindah ke KTM.
Keputusan Vinales untuk pindah ini rupanya cukup disayangkan oleh Massimo Rivola.
Meski begitu,kepergian Vinelas ini memberikan Aprilia kesempatan mendapatkan talenta potensial lain yakni Marco Bezzecchi.
Baca Juga: Tetap Percayai Brad Binder, KTM : Kami Tak Bakal Meninggalkannya
Murid Valentino Rossi itu akhirnya diumumkan bergabung dengan Aprilia pada Senin (24/6/2024).