Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Rival Gregoria Mariska Tunjung, Busanan Ongbamrungphan berhasil menjadi tunggal putri terbaik Thailand pekan ini.
Busanan Ongbamrungphan mengakhiri pekan lalu dengan senyum sumringah.
Wakil andalan Thailand itu berhasil membawa pulang gelar juara dari kompetisi Canada Open 2024.
Busanan memastikan diri juara usai menang atas wakil Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt.
Wakil Thailand itu menang dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-14.
Tak hanya mengakhiri pekan lalu dengan gelar juara, Busanan juga mengawali pekan ini dengan kabar gembira.
Berdasarkan rilis ranking BWF terbaru, Busanan berhasil mengalami kenaikan sebanyak empat peringkat.
Busanan yang sebelumnya ada di posisi 19 dunia itu kini naik ke posisi 15 dunia.
Keberhasilannya naik ke posisi 15 dunia itu pun menjadikannya tunggal putri terbaik Thailand secara ranking.
Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Tunggal Putra China Alami Penurunan, Jagoan Singapura Masuk Top 10 Dunia
Pasalnya, Busanan menjadi tunggal putri Thailand dengan ranking tertinggi mengungguli Supanida Katethong yang adai posisi ke-16, Pornpawee di posisi 18 dan Ratchanok Intanon yang turun ke posisi 21 dunia.
Senada dengan Busanan, Kjaersfeldt yang menjadi runner up Canada Open 2024 juga berhasil naik peringkat pekan ini.
Kjaersfeldt naik dua peringkat dari posisi 21 dunia ke posisi 19 dunia.
Sementar itu, tidak ada perubahan berarti di jajaran posisi top 10 dunia sektor tunggal putri.
An Se Young masih menjadi nomor 1 dunia disusul Chen Yu Fei dan Tai Tzu Ying di bawahnya.
Berikut Daftar Top 10 Ranking BWF Terbaru, Selasa (9/7/2024)
.............................................
15. Busanan Ogbamrungphan (Thailand) - 58.440 poin
19 . Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark) - 52.586 poin